Film & Serial Asia Dominasi Top 10 Netflix, Dari "The Glory" hingga Film Thailand "Hunger"

- Rabu, 12 April 2023 | 16:22 WIB
Potongan adegan dalam The Glory (IMDb)
Potongan adegan dalam The Glory (IMDb)

Film dan serial Asia sedang mendominasi dalam top 10 global Netflix pada periode 3-9 April 2023.

Dilansir Variety, posisi kedua diraih oleh film Korea terbaru, "Kill Boksoon" meraih 27,5 juta jam tontonan pada minggu kedua perilisannya.

Lalu posisi ketiga diikuti oleh film Thailand “Hunger,” tentang seorang wanita muda magang di sebuah restoran kelas atas yang bekerja di bawah bos yang tangguh. Film ini disutradarai oleh Sitisiri Mongkolsiri dan dibintangi oleh pendatang baru “Bad Genius” Chutimon Chuengcharoensukying.

Film thriller perampokan udara India “Chor Nikal Ke Bhaga” menempati posisi keempat. India selalu memiliki film di 10 besar non-Inggris setiap minggu pada tahun 2023 sejauh ini.

Baca Juga: Netflix Bakal Bikin Stranger Things Versi Animasi, Kapan Jadwalnya?

Dalam peringkat serial non-bahasa Inggris, serial Korea "The Glory" kembali mengambil posisi nomor satu di pekan kesepuluh perilisannya. Ini menjadikannya serial non-bahasa Inggris kelima yang paling banyak ditonton di Netflix.

Serial Taiwan “Copycat Killer" menempati posisi kedua dan serial produksi Taiwan pertama yang menembus sepuluh besar mingguan Netflix. Diadaptasi dari novel Jepang, serial ini melacak seorang pembunuh sadis yang juga suka memanipulasi media.

Serial produksi Jepang “From Me To You: Kimi Ni Todoke,” adaptasi live-action dari manga Shiina Karuho, menempati peringkat kesembilan secara global di minggu kedua, naik dari peringkat kesepuluh pada debutnya.

Baca Juga: The Blacklist: Serial Netflix yang Menegangkan, Dijamin Gak Bikin Ngantuk!

“Divorce Attorney Shin” Korea, di posisi kelima di minggu kedua, dan “Crash Course in Romance,” di posisi keenam di minggu kesepuluh, juga masuk dalam chart seri terbaru.

Juga dari Asia Pasifik lainnya, serial drama Australia “Wellmania” menempati posisi ketujuh dalam kategori TV berbahasa Inggris global untuk minggu kedua.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X