'Fast and Furious' Dikonfirmasi Akan Tamat, Dikemas dalam Dua Film Terakhir

- Kamis, 23 September 2021 | 12:54 WIB
Poster Fast and Furious. (YouTube/Movie Corner)
Poster Fast and Furious. (YouTube/Movie Corner)

Sutradara Justin Lin baru-baru ini mengkonfirmasi jika sequel "Fast & Furious" akan diakhiri dengan satu babak dalam dua film yang terpisah.

Justin Lin yang sebelumnya menjadi sutradara dari lima film serial "The Fast Saga" tersebut, mengatakan jika dirinya telah menyusun konsep satu cerita yang nantinya akan dijadikan dua film.

"Ide tentang bab terakhir menjadi dua film adalah benar. Saya harus mengatakan, saya sangat senang karena saya pikir ketika  pertama kali memasuki waralaba ini, sekuel ini tidak ada habisnya," ungkap Justin seperti dikutip di situs web Collider.

Ia pun sempat mengaku lega saat tahu jika tim produksi "The Fast Saga" memutuskan untuk mengakhiri sequel tersebut.

Baca Juga: Buat Penasaran, Serial Squid Game Hadirkan Hal yang Mempesona di Setiap Episodenya

"Dan untuk duduk di sini dan mengatakan 'Oh ya, akan ada dua film lagi!' Itu rasanya seperti, 'Wow.' Itu sangat berarti," ungkapnya.

Namun, ia sempat merasa bingung untuk mampu mengakhiri sequel yang kini memasuki film ke season 10 tersebut. Hingga akhirnya ia pun memutuskan untuk menciptakan dua film untuk satu cerita.

"Setiap hari ketika saya bangun, saya mencoba untuk mengkonfigurasi ulang dan memastikan semoga apa pun yang kita bicarakan tentang proses bijaksana akan menghasilkan hasil terbaik. Tapi saya pikir memiliki satu bab dalam dua film adalah benar. Di situlah saya duduk hari ini," tukasnya.

Vin Diesel sendiri yang menjadi pemeran utama sebagai Dominic Toretto baru-baru ini bersikeras bahwa dirinya tak pernah bosan memainkan peran itu.

Saat ditanyakan bagaimana tanggapannya soal berakhirnya sequel "The Fast Saga", aktor terkenal itu mengatakan jika hal ini tidaklah masuk akal.

"Pertanyaan yang masuk akal. Tidak. Saya suka fakta bahwa saya bisa bermain Dom Toretto," ungkapnya.

Namun, di satu sisi Van juga menerangkan jika setiap kisah memiliki akhir cerita. Karena sejatinya hal tersebut kerap terjadi dalam setiap film dan kisah apapun.

"Akhir datang karena setiap cerita bagus membutuhkan akhir; setiap buku yang Anda baca memiliki bab terakhir; karena itulah sifat mendongeng," terang Van Diesel.

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X