'Srimulat: Hil yang Mustahal', Film Biopik Grup Lawak Legenda dengan Pemeran Generasi Muda

- Jumat, 22 April 2022 | 20:48 WIB
Para pemeran 'Srimulat: Hil yang Mustahal'. (Photo/Indozone)
Para pemeran 'Srimulat: Hil yang Mustahal'. (Photo/Indozone)

Film "Srimulat: Hil yang Mustahal" menjadi salah satu film Indonesia yang kini tengah ditunggu para penggemar. Film ini merupakan hasil karya kolaborasi dua perusahaan film besar di Indonesia, yakni MNC Pictures dan IDN Pictures.

Film yang menceritakan film biopik pertama grup lawak legendaris Srimulat ini akan tayang di bioskop pada 19 Mei 2022 mendatang.

Selain itu, film tersebut juga akan membahas tentang masa di mana karier Srimulat mulai menanjak, grup komedi Srimulat menjadi yang pertama untuk tampil di televisi nasional Indonesia.

Dijelaskan pada konferensi pers di GCV Indonesia pada Jumat (22/4/2022), asal usul nama Srimulat dahulunya diambil dari nama mendiang istri Teguh Slamet Rahardjo saat itu. 

Fajar Nugros, Sutradara dan Penulis Film "Srimulat: Hil Yang Mustahal" menerangkan bahwa film tersebut mewariskan tawa pada Indonesia,

“Srimulat mewariskan tawa pada Indonesia, tawa ini akan kami hidupkan kembali menjadi sebuah film, yang akan mengingatkan lagi pada bangsa besar ini, tentang mengapa kita dulu bersatu menjadi Indonesia tanpa meninggalkan jatidiri kita yang terdiri dari berbagai suku bangsa di negeri ini. Ini saatnya Indonesia kembali tertawa!” kata dia.

Dalam perkembangannya, kelompok komedi Srimulat berhasil mendirikan beberapa cabang di kota lainnya seperti Semarang, Surakarta, Jakarta dan Surabaya. 

Kepopuleran Srimulat pun semakin meningkat saat mereka tampil di televisi hingga akhirnya menjadi selebriti. Dalam acara konferensi pers ini, poster dan teaser trailer film secara perdana ditayangkan di hadapan para media. 

Beberapa cuplikan tayangan dalam teaser trailer disambut gelak tawa penonton yang tak henti saat menyaksikannya. Gaya lawakan para pemain Srimulat yang menjadi inspirasi semua orang seakan tak lekang oleh waktu sampai saat ini.

Beberapa nama aktor dan aktris yang terlibat dalam film "Srimulat: Hil Yang Mustahal" antara lain:

1. Bio One sebagai Gepeng,
2. Elang El Gibran sebagai Basuki,
3. Dimas Anggara sebagai Timbul,
4. Ibnu Jamil sebagai Tarzan,
5. Teuku Rifnu Wikana sebagai Asmuni,
6. Erick Estrada sebagai Tessy,
7. Zulfa Maharani sebagai Nunung,
8. Morgan Oey sebagai Paul,
9. Naimma Aljufri sebagai Ana,
10. Rukman Rosadi sebagai Teguh,
11. Erika Carlina sebagai Djujuk,
12. Indah Permatasari sebagai Royani, dan
13. Rano Karno sebagai Babeh Makmur

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X