Sah! Timo Tjahjanto Jadi Sutradara Film Remake Train to Busan Versi Hollywood

- Sabtu, 20 Februari 2021 | 10:07 WIB
Timo Tjahjanto (Instagram/timobros)
Timo Tjahjanto (Instagram/timobros)

Film zombie asal Korea Selatan Train to Busan menjadi salah satu film bioskop terbaik di Korea Selatan sekaligus menjadi film zombie terbaik sepanjang masa.

Maka tak heran, Hollywood tertarik untuk menggarap ulang kisah dari Train to Busan. Dikabarkan bahwa versi remake ini akan dipegang dan diproduseri oleh maniak horor berpengalaman, James Wan dan Gary Dauberman di bawah studio New Line Cinema.

Jika kamu tak kenal siapa kedua orang itu, mereka adalah orang-orang di balik film Annabelle, The Conjuring hingga The Nun yang semuanya mendunia.

Namun di antara semua itu, yang paling menarik dan paling menggemparkan adalah yang akan menjadi sutradaranya adalah orang Indonesia. Dia adalah Timo Tjahjanto yang dikenal lewat film Rumah Dara pada zaman dahulu yang membuat banyak orang tidak bisa bernafas menontonnya.

Tak hanya Rumah Dara saja, ia juga orang dibalik film horor ternama seperti Sebelum Iblis Menjemput dan film-film action yang sangat dark seperti Headshot, Safe Haven di V/H/S 2 dan juga The Night Come for Us.

Dari portofolio Timo saja kita sudah tau kalau ia memiliki kelas yang berbeda dari sineas-sineas lainnya di Indonesia. Ia lebih sering membuat film horor atau film action yang terkesan sangat dark. Maka tak heran, kami pun yakin jika Timo Tjahjanto bisa membuat remake Train to Busan menjadi lebih keren!

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X