Kaleidoskop: Peristiwa di Dunia Film yang Paling Heboh 2022, Termasuk Skandal Aktor

- Sabtu, 31 Desember 2022 | 05:05 WIB
Deretan peristiwa di dunia film paling heboh sepanjang 2022. (Reuters, Dok. Falcon Pictures).
Deretan peristiwa di dunia film paling heboh sepanjang 2022. (Reuters, Dok. Falcon Pictures).

Industri perfilman Indonesia maupun Hollywood memiliki banyak banget momen tak terduga. Beberapa peristiwa yang terjadi menjadi pusat perhatian para netizen.

Mulai dari hebohnya insiden penamparan Chris Rock di Oscar 2022, film KKn di Desa Penari yang heboh, hingga momen para petugas CGV menyambut Miracle in Cell No.7 versi Indonesia.

Nah, berikut kaleidoskop dunia film di tahun 2022. 

1. Will Smith Tampar Chris Rock di Oscar 2022

-
Will Smith menampar komedian Chris Rock di atas panggung Oscar 2022, Senin (28/3/2022) (REUTERS/Brian Snyder)

 Insiden yang tidak terduga terjadi di Academy Awards ke-94, tahun 2022 di mana Will Smith menampar Chris Rock saat di atas panggung.

Aksi itu terjadi saat Rock sedang membuat lelucon tentang kepala gundul Jada Pinkett-Smith, mengatakan bahwa dia tidak sabar untuk melihatnya di "GI Jane 2".

Sayangnya, lelucon itu tidak membuat Will Smith tertawa dan justru tersinggung. Ia pun tanpa aba-aba naik ke atas panggung dan menampar Chris Rock.

Meski sudah meminta maaf saat menerima penghargaan Aktor Terbaik dan meminta maaf lewat unggahan di akun media sosialnya, beberapa bintang Hollywood cukup kaget dengan situasi itu.

2. Fakta di Balik KKN di Desa Penari, Momen Terakhir Ayu-Bima Sebelum Meninggal 

-
Ayu dan Bima di salah satu adegan di KKN di Desa Penari. (Instagram/kknmovie).

Film KKN di Desa Penari menjadi salah satu film nasional yang fenomenal di tahun ini. Ada beberapa momen dan fakta menarik terkait kisah nyata yang dibuat utas oleh akun Simpleman.

Salah satu fakta unik yang membuat penonton merasa terenyuh adalah apa yang terjadi kepada para mahasiswa peserta KKN di Desa Penari pasca melanggar beberapa larangan dan berbuat tak senonoh di desa tersebut.

Salah satunya apa yang terjadi pada Ayu yang diperankan Aghniny Haque dan Bima yang diperankan Achmad Megantara. Kedua tokoh ini akhirnya tewas di akhir cerita karena melakukan tindakan yang dilarang.

3. Ada Adegan di Pengabdi Setan 2 yang Merisaukan, Muncul Petisi Tuntut Label Peringatan

-
Flash warning terkait film Pengabdi Setan 2 di jaringan bioskop XXI (Twitter/cinefoxxid)

 

Muncul sebuah petisi menuntut Pengabdi Setan 2: Communion menampilkan flash warning untuk para pengidap epilepsi foto sensitif.

Sebab dalam film tersebut, ada adegan yang menampilkan lampu flash kamera secara berulang kali.

Petisi berjudul Tambahkan 'Flash Warning' pada Pengabdi Setan 2: Communion di seluruh bioskop Indonesia yang dibuat oleh Cinefoxx ID pada Rabu (8/8/2022) itu telah mendapat dukungan hingga 855 orang.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

JKT48 Rilis Short Movie Bertemakan Sihir

Minggu, 12 Mei 2024 | 20:10 WIB
X