Review Enola Holmes: Adik Sherlock Holmes Sang Independent Woman yang Cerdas Luar Biasa!

- Senin, 7 November 2022 | 17:30 WIB
Enola Holmes, sosok si bungsu dari keluarga Holmes yang luar biasa cerdas. (IMDb)
Enola Holmes, sosok si bungsu dari keluarga Holmes yang luar biasa cerdas. (IMDb)

Baru-baru ini, sekuel terbaru dari Enola Holmes tayang di Netflix (05/11/22). Sebelumnya, film Enola Holmes pertama kali tayang pada tahun 2020. 

Diadaptasi dari serial novel berjudul serupa karya Nancy Springer, Enola Holmes dibintangi oleh aktor dan aktris ternama seperti Millie Bobby Brown, Helena Bonham Carter, Henry Cavill, Sam Claflin, dan Louis Partridge. Film Enola Holmes ini jadi salah satu film terlaris yang paling banyak ditonton di Netflix dalam 4 minggu penayangan pertamanya.

-
Enola Holmes, si bungsu keluarga Holmes. (Netflix)

Nah, sebelum menyaksikan film keduanya, sebaiknya kamu tonton dulu film pertamanya biar bisa mengikuti alur cerita film yang disutradarai oleh Harry Bradbeer tersebut. Bagi kamu yang belum menyaksikan film Enola Holmes pertama, berikut ulasan dari film tersebut.

Sinopsis: Enola Holmes, Si Bungsu dari Keluarga Detektif yang Luar Biasa Pintar

-
Meski fokus pada Enola, namun bumbu-bumbu detektif masih diberikan di sini. (Netflix)

Enola Holmes menceritakan tentang kisah seorang remaja wanita, adik dari Sherlock Holmes , sang detektif kawakan. Enola diceritakan punya kecerdasan yang sangat luar biasa. Ia bahkan mampu membaca seluruh isi perpustakaan yang ada di rumahnya guna menambah ilmu pengetahuannya.

Kecerdasan kakak beradik ini didapatkan dari sosok ibunya, Eudoria Homes. Sejak kecil, ibunya mengajarkan Enola banyak hal, mulai dari pelajaran umum, melukis, olahraga, hingga bela diri. Tak jarang, ia mengajak Enola untuk bermain sebuah permainan kata-kata yang membuat Enola menjadi mudah memecahkan suatu permasalahan rumit. Di suatu waktu, Eudoria tiba-tiba menghilang, dan hal ini mengharuskan Enola untuk belajar hidup sendiri.

-
Enola Holmes diperankan dengan sangat apik oleh Millie Bobby Brown. (IMDb)

Selain Sherlock Holmes, Enola juga memiliki satu lagi kakak laki-laki bernama Mycroft Holmes. Namun sayangnya, kedua kakaknya ini bekerja di London sejak Enola masih belia. Dalam Enola Holmes pertama, cerita berawal saat kedua kakaknya kembali pulang saat Enola menginjak usia 16 tahun. P

ada saat kepulangan kedua kakaknya setelah selama belasan tahun, mereka meminta Enola untuk melanjutkan sekolahnya di sekolah Tata Krama. Tentu hal tersebut sangat ditentang oleh Enola yang berjiwa bebas, sehingga Ia kabur dari rumah untuk mencari ibunya. Namun saat di perjalanan, ia berpapasan dengan seorang pria bangsawan yang juga kabur dari rumah bernama Tewkesbury. 

Bersama dengan Tewkesburry, ternyata membawa Enola kepada bahaya besar. Nyawa keduanya terancam karena Ia mencoba mengungkap sebuah konspirasi sejarah parlemen Inggris. 

Enola Holmes, Film Coming of Age Setting Abad ke-19 di Inggris Berbumbu Detektif

-
Film ini berfokus pada Enola Holmes. Sherlock Holmes tidak banyak ambil peran dalam film ini. (IMDb)

Sekilas, Enola Holmes memang seperti film coming of age yang bercerita tentang anak muda dan gejolak masa remajanya. Namun, Enola Holmes ternyata mampu meninggalkan kesan lebih dari itu. Tapi, buat kamu penggemar berat Sherlock Holmes, jangan banyak berharap Sherlock akan banyak ambil peran di sini atau berekspektasi akan ada kisah detektif berat ala Sherlock Holmes biasanya. Karena, Enola Holmes fokus menceritakan sisi kisah hidup adik bungsunya yang sedang beranjak dewasa. Ada sedikit bumbu detektif dan juga misi-misi kecil yang ditampilkan, namun masih dalam kadar yang ringan banget dan enjoyable buat ditonton.

Siap-siap, kamu juga akan dibuat tegang dengan semua konspirasi sejarah yang dipecahkan oleh Enola dan Tewkesbury. Buat kamu yang ingin menonton Enola Holmes 1 dan 2, keduanya sudah available di Netflix.

Artikel Menarik Lainnya:

Halaman:

Editor: Nandina Agisni

Tags

Rekomendasi

Terkini

X