Tak Sengaja Tembak Halyna Hutchins, Alec Baldwin Setuju Senjata Api Asli Tak Lagi Dipakai

- Minggu, 31 Oktober 2021 | 10:32 WIB
Halyna Hutchins dan Alec Baldwin. (Instagram)
Halyna Hutchins dan Alec Baldwin. (Instagram)

Aktor Alec Baldwin akhirnya buka suara untuk pertama kalinya usai tak sengaja menembak sinematografer  film "Rust", Halyna Hutchins (42 tahun), hingga tewas, saat proses syuting di selatan Santa Fe,  New Mexico, Amerika Serikat, Kamis, 21 Oktober lalu.

Alec menyampaikan penyesalan mendalam karena telah menembakkan properti berupa senjata api asli saat syuting, yang ternyata masih berisi peluru.

Seperti diketahui, selain menewaskan Halyna Hutchins, peluru dalam senjata api yang ditembakkan oleh Alec juga melukai sang sutradara, Joel Souza (48 tahun).

"Saya sempat makan malam bersama Joel dan Halyna sebelum syuting dimulai," ujar aktor yang terkenal lewat film 'Glengarry Glen Ross' itu, seperti dilansir Variety, Minggu (31/10/2021).

Alec mengaku, hubungannya dengan Halyna sangat baik. "Dan kemudian peristiwa mengerikan ini terjadi," katanya.

Terkait kasus penembakan itu, Alec belum bersedia memberikan komentar karena masih dalam penyelidikan polisi. Meski begitu, ia menegaskan dukungannya terhadap penghentian penggunaan senjata api asli saat syuting film.

“Desakan untuk membatasi penggunaan senjata api di lokasi syuting adalah sesuatu yang sangat saya setujui,” kata Alec.

Peluru Tak Diperiksa

Sementara itu, asisten sutradara pertama film 'Rust', David Halls, mengakui kepada penyidik bahwa ia tidak melakukan pemeriksaan senjata secara seksama untuk peluru tajam sebelum menyerahkan pistol kepada Alec Baldwin.

-
Halyna Hutchins semasa hidup. (Instagram)

Dalam pemeriksaan, David menyatakan senjata itu sudah bisa digunakan sebagai properti atau kerap dikenal dengan istilah "cold gun".

Penyidikan itu pun mendapatkan fakta- fakta baru termasuk hasil penyidikan bersama Hannah Gutierrez Reed yang berperan membuat senjata untuk akhirnya dipakai pemeran utama dalam "Rust".

Kepada penyidik, Hannah menyebut tidak ada peluru tajam yang digunakan dalam lokasi syuting.

Namun Sheriff Adan Mendoza menyampaikan kepada wartawan pada saat melakukan olah TKP, bahwa didapati beberapa peluru yang ditemukan di tempat kejadian.

Peluru- peluru itu bahkan bukanlah peluru yang melukai Halya Hutchins dan Joel Souza.

Kepada penyidik, Hannah menyebutkan pistol itu seharusnya disimpan dengan aman di truk properti di dalam brankas dan hanya beberapa orang yang memiliki akses ke brankas.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X