May It Please The Court, Drakor Terbaru Jung Ryewon & Lee Kyoohyung yang Penuh Konspirasi

- Selasa, 23 Agustus 2022 | 11:35 WIB
Jung Ryewon dan Lee Kyoohyung (H& Entertainment / Ace Factory via Disney+)
Jung Ryewon dan Lee Kyoohyung (H& Entertainment / Ace Factory via Disney+)

May It Please The Court, drama Korea terbaru garapan sutradara Min-gu Gang (The Goddess of Revenge, Itaewon Class) siap menghibur penggemar K-Drama di Tanah Air pada akhir tahun ini.

Drama akan berfokus pada dua pengacara dengan kepribadian yang berlawanan dihadapkan dengan konspirasi yang mengancam kasus mereka, keduanya dipaksa untuk bekerjasama agar dapat mengungkap kebenaran.

May It Please The Court diangkat dari kisah nyata berdasarkan sudut pandang pembela publik yang digambarkan dalam sebuah buku non-fiksi berjudul sama.

Drama ini bercerita tentang tentang dua tokoh protagonis yaitu Noh Chakhee, pengacara ternama yang akan melakukan segala cara untuk menang, dan Jwa Sibaek, pengacara kikuk yang tidak akan ragu untuk ikut campur ketika dia yakin terhadap suatu hal.

Keduanya pun akan dihadapkan pada situasi yang dapat mengancam kasus-kasus mereka, keduanya harus bekerja sama untuk mengungkap kebenaran dan menjadi yang terbaik.

May It Please The Court dibintangi oleh aktor ternama seperti Jung Ryewon (Diary of a Prosecutor, Wok of Love, Witch’s Court, Bubble Gum), sebagai pengacara ulung bernama Noh Chakhee, Lee Kyoohyung (Voice, Hi Bye, Mama!, Doctor John, Life, Prison Playbook) sebagai pengacara kikuk Jwa Sibaek, dan Jung Jinyoung (A Year-End Medley, Bulgasal: Immortal Souls, My Unfamiliar Family, Chief of Staf”) sebagai CEO dari Jangsan, firma hukum terkenal bernama Jang Gido.

Lalu, May It Please The Court ditulis oleh Dan Kim, pemenang dari penghargaan KOCCA Content Story.

May It Please The Court yang menjadi salah satu drama Korea terbaru yang sangat dinanti-nantikan para penggemar K-Drama akan tayang di Disney+ Hotstar pada akhir tahun ini.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X