7 Anime Seru Berlatar Perang Dunia II yang Enggak Boleh Kamu Lewatkan

- Rabu, 15 Maret 2023 | 17:01 WIB
The Wind Rises (IMDb)
The Wind Rises (IMDb)

Perang Dunia II telah lama berlalu, namun peristiwa tersebut tetap menjadi salah satu momen bersejarah yang enggak bisa dilupakan. Enggak hanya di dunia film dan televisi, kejadian tragis tersebut juga diadaptasi ke dalam berbagai anime dengan beragam sudut pandang.

Bagi para pecinta anime, berikut tujuh rekomendasi anime berlatar Perang Dunia II yang bisa menjadi pilihan untuk menambah pengetahuan sekaligus hiburan.

1. Barefoot Gen (1983)

-
Barefoot Gen (IMDb)

Kisah kehidupan penyintas Perang Dunia II selalu menyisakan kesedihan dan luka yang mendalam. Salah satu kisah yang patut diperhatikan adalah kisah Gen, seorang bocah kecil yang berhasil bertahan hidup dari serangan bom atom yang berhasil menghancurkan kota Hiroshima pada tahun 1945.

Kisahnya diadaptasi menjadi manga oleh Keiji Nakazawa yang menggambarkan pengalaman pribadinya sebagai penyintas. Manga ini kemudian diadaptasi menjadi anime dan juga diangkat menjadi live action, serial, buku, teater, serta pertunjukan opera dan musikal.

Meskipun terdapat batasan peredaran manga ini di SD dan SMP karena mengandung adegan kekerasan, kekejaman, dan bahasa yang vulgar, kisah Barefoot Gen layak untuk diikuti sebagai bahan pembelajaran dan pengetahuan tentang Perang Dunia II serta dampaknya terhadap masyarakat.

2. Grave of the Fireflies (1988)

-
Grave of the Fireflies (IMDb)

Dalam sejarah Perang Dunia II, banyak tragedi yang terjadi dan meninggalkan luka mendalam bagi masyarakat. Salah satunya adalah peristiwa pengeboman kota Kobe di tahun 1945. Dari kejadian inilah lahir novel karya Akiyuki Nosaka yang kemudian diadaptasi menjadi film anime dengan judul Grave of the Fireflies.

Film ini mengisahkan perjuangan kakak adik untuk bertahan hidup pasca pengeboman kota Kobe. Mereka harus berjuang menghadapi kelaparan dan kekurangan makanan, bukan menghadapi musuh. Meski telah dirilis sejak lama, film ini berhasil mendapat banyak ulasan positif dan berhasil membawa kisah tragedi akibat peristiwa Perang Dunia II dengan cara yang sangat emosional dan mendalam.

Film ini sangat layak untuk ditonton oleh generasi milenial sebagai pengingat tentang sejarah Perang Dunia II dan begitu juga dengan dampaknya terhadap kehidupan manusia. Cerita yang diangkat mampu menggambarkan betapa beratnya perjuangan hidup pada masa itu, terutama bagi orang-orang yang menjadi korban. Bagi yang belum menonton, Grave of the Fireflies dapat menjadi referensi untuk memperdalam pemahaman tentang peristiwa bersejarah ini.

3. Kayoko’s Diary (1991)

-
Kayoko’s Diary (IMDb)

Who's Left Behind?, atau Kayoko's Diary menjadi salah satu anime drama yang diadaptasi dari pengalaman pribadi sang kreator, Kayoko Ebina. Film yang diangkat dari kisah nyata Kayoko ini mengisahkan tentang seorang gadis kecil yang hidup di masa Perang Dunia II bersama ibunya yang sedang hamil dan tiga kakak laki-lakinya. Kayoko terpaksa menghadapi masa-masa sulit yang tidak pernah ia bayangkan sebelumnya.

Meskipun bergulat dengan keterbatasan, Kayoko tetap menunjukkan semangat yang tinggi. Dia belajar memasak dengan bahan-bahan yang tersedia dan bahkan menemukan kesenangan dalam hal-hal kecil seperti merajut dan menjahit. Namun, kisah ini juga mengungkapkan betapa sulitnya hidup di masa perang. Kelaparan, ketakutan, dan kematian mengancam kehidupan Kayoko dan keluarganya.

Selain menjadi pengalaman pribadi kreatornya, Who's Left Behind? juga berhasil meraih apresiasi dan dikenal di berbagai negara. Pada tahun 2000, film ini bahkan menjadi salah satu anime asal Jepang yang paling dikenal di Arab. Dalam menghadapi masa sulit Perang Dunia II, semangat dan keteguhan hati Kayoko mampu menginspirasi banyak orang.

4. The Cockpit (1993)

-
The Cockpit (IMDb)

Anime The Cockpit mengambil latar belakang Perang Dunia II dan terdiri dari tiga cerita yang berbeda namun saling terkait. Setiap episodenya digarap oleh studio yang berbeda, yaitu Madhouse, Jacom, dan Visual 80.

Pada episode pertama berjudul Slipstream, kita akan melihat bagaimana seorang pilot Jerman dipercayakan untuk membawa bom atom Nazi ke Peenemunde. Dalam misi ini, dia juga membawa kekasih dan ayahnya di pesawat tersebut. Namun, berhasilkah dia menjatuhkan bom tersebut atau semua ini hanya misi bunuh diri?

Episode kedua berjudul Sonic Boom Squadron berpusat pada seorang pilot Jepang yang gagal dalam misi menyerang Amerika tapi berhasil bertahan hidup. Namun, pada tanggal 6 Agustus 1945, dia diberi misi untuk menyerang Amerika kembali. Di saat yang sama, Hiroshima mendapat serangan bom atom.

Halaman:

Editor: Z Creators

Tags

Rekomendasi

Terkini

X