Sinopsis Film Animasi Terbaik Brazil "The Boy and the World - 2013"

- Jumat, 14 Agustus 2020 | 12:00 WIB
The Boy and the World - 2013. (Filme de Papel)
The Boy and the World - 2013. (Filme de Papel)

The Boy and the World merupakan sebuah film yang disutradarai oleh Ale Abreu. 

Film ini diperankan di antaranya oleh Vinicius Garcia, Marco Aurelio Campos dan Lu Horta. 

The Boy and the World merupakan film animasi Brazil yang menonjolkan citra dan musik sebagai kombinasi untuk menyampaikan pesan kuat di dalam ceritanya. 

-
The Boy and the World - 2013. (Filme de Papel)

Animasi The Boy and the World berkisah tentang seorang anak laki-laki yang bernama Cuca. Pada awalnya ia menikmati kehidupan yang riang di pertanian keluarganya. 

Dia bermain-main di aliran biru yang sejuk dan memanjat pohon yang tak berujung karena begitu tinggi, begitulah riangnya Cuca. 

Namun keluarganya sedang berjuang memperbaiki keuangan mereka. Jadi suatu hari sang ayah memutuskan pergi dengan kereta menuju kota besar. 

-
The Boy and the World - 2013. (Filme de Papel)

Karena merindukan sang ayah, Cuca akhirnya berani melakukan perjalanan ke kota untuk menemukannya. 

Sepanjang jalan, dia bertemu dengan pekerja lapangan yang bekerja keras selama berhari-hari memetik kapas serta pekerja pabrik yang tertindas untuk mengubah kapas itu menjadi kain.

Semakin jauh dia mengembara dari rumah dan semakin dekat dia ke pusat metropolitan yang padat. 

Film animasi ini akan menunjukkan petualangan sekaligus menggambarkan masalah dunia modern melalui mata seorang anak. 

The Boy and the World telah menjadi film fitur animasi terbaik pada Academy Awards ke-88. 

Genre:  Animation, Adventure, Family 
Duration: 1h 20min
Rating: 7.6/10

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X