Ngakak! Bocah Perempuan Ini Menangis karena Tidak Diundang ke Pernikahan Ortunya

- Kamis, 16 September 2021 | 17:04 WIB
Anak kecil yang marah karena tak diundang ke pesta pernikahan orang tuanya. (TikTok/anakmamipintar)
Anak kecil yang marah karena tak diundang ke pesta pernikahan orang tuanya. (TikTok/anakmamipintar)

Aksi orang tua yang gemas dengan tingkah polos anaknya lagi-lagi viral di media sosial. Kali ini beredar aksi seorang anak kecil yang marah karena tak diundang pada acara pernikahan orang tuanya.  

Dikutip dari akun TikTok anakmamipintar, tampak seorang bocah perempuan bernama Queenza itu sedang bersama dengan sang ayah. Rupanya, sang ayah menunjukkan foto-foto pernikahan. Queenza yang penasaran lantas bertanya siapa sosok yang ada di foto itu.

"Tadi ada pengantin siapa?" kata Queenza, dikutip Kamis (16/9).

tiktok.com/@anakmamipintar/video/7005886480220572954?is_from_webapp=v1&q=anakmamipintar&t=1631781303467">
@anakmamipintar

Susah jelasinnya???? ???#anakayahbunda #gayadirumah #popLike #waktunyaprank #ViralDiTiktok #fyp #aduakting31

? Wali Yank by Iyuz misterius - Iyuz misterius

"Abi sama mami," jawab sang ayah.

Usai mendengar jawaban ayahnya, si anak pun heran kenapa di foto itu tak ada dirinya. Ia lantas kesal dan marah karena tak diundang ke acara pernikahan tersebut karena ia melihat banyak saudara sang ibu yang ada di acara itu.

"Kenapa Queenza ga diundang, hanya sodara mami yang diundang?" tanya Queenza.

Queenza pun terus menangis dan marah. Melihat tingkah sang anak, ayahnya pun hanya bisa tertawa.

"Susah jelasinnya," kata akun itu.

Komentar warganet pun tak luput meramaikan unggahan itu. Banyak di antaranya yang mengatakan jika hal itu juga terjadi pada anaknya.

"Kaya anak aku. Suka nangis kalau lihat pengantin aku kenapa ga ada Rainanya, mamah jangan nikah sama papa aku aja yang nikah sama papa," kata Mira R .

"Lucu banget MasyaAllah," kata a. 

Artikel Menarik Lainnya:

Halaman:

Editor: Zega

Tags

Terkini

3 Ayat Alkitab Tentang Masa Depan

Selasa, 16 April 2024 | 17:00 WIB

5 Contoh Hak Siswa di Sekolah yang Kamu Harus Tau!

Kamis, 11 April 2024 | 09:10 WIB
X