Niat dan Keutamaan Puasa Syawal yang Bernilai Pahala seperti Berpuasa selama Setahun

- Senin, 9 Mei 2022 | 13:19 WIB
Ilustrasi baca Al-qur'an. (Freepik)
Ilustrasi baca Al-qur'an. (Freepik)

Syawal adalah nama bulan setelah bulan Ramadhan, menurut penanggalan dalam kalender Hijriah.

Pada bulan Syawal, umat Islam dianjurkan mengerjakan puasa Syawal selama enam hari, yang dimulai dari hari kedua bulan Syawal.

Puasa Syawal sendiri hukumnya sunnah bagi orang yang tidak memiliki tanggungan puasa wajib, baik qada puasa Ramadhan ataupun puasa Nazar.

Baca juga: Niat, Ketentuan, dan Keutamaan Puasa Syawal

Meski dianjurkan dikerjakan sehari setelah Idul Fitri, namun puasa Syawal juga boleh dikerjakan pada pertengahan maupun di akhir bulan. Tapi, harus mendahulukan puasa pengganti Ramadhan sebelum puasa Syawal.

Niat puasa Syawal:

"Nawaitu shauma ghadin 'an ada'i sunnatis Syawwali lillahi ta'ala."

Keutamaan puasa Syawal ialah:

Bernilai pahala seperti puasa selama setahun penuh. Hal ini dipertegas oleh Hadis Riwayat Imam Muslim dan Abu Dawud.

"Barang siapa berpuasa Ramadhan dan meneruskannya dengan puasa enam hari di bulan Syawal, berarti dia telah berpuasa selama satu tahun."

Menutupi kekurangan saat pelaksanaan puasa Ramadhan.

Tanda Meningkatnya iman dan takwa seorang muslim.

Sementara itu, perlu juga untuk kamu ketahui keutamaan dari bulan Syawal.

  • Bulan kembalinya umat Islam kepada fitrah.
  • Bulan dikumandangkannya takbir secara serentak oleh umat islam.
  • Bulan untuk memperkuat silaturahim dan ukhuwah Islamiyah.
  • Bulan suka cita dan berbahagia setelah saling memaafkan.
  • Bulan yang baik untuk melangsungkan pernikahan.
  • Bulan peningkatan kualitas dan kuantitas ibadah.
  • Bulan pembuktian berhasil atau tidaknya ibadah selama bulan Ramadhan.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Ada dari Sumatra, Ini 3 Smart City di Indonesia

Minggu, 28 April 2024 | 11:35 WIB

Kemnaker Luncurkan Program K3 Nasional 2024-2029

Kamis, 25 April 2024 | 21:56 WIB
X