Sedih! Ibu Ini Kehilangan Bayi yang Masih di Kandungan, Awalnya karena Demam & Batuk

- Rabu, 1 September 2021 | 12:17 WIB
Ibu yang kehilangan bayi dalam kandungan. (TikTok/emy_ginting)
Ibu yang kehilangan bayi dalam kandungan. (TikTok/emy_ginting)

Viral di media sosial kisah perjuangan seorang ibu yang hendak melahirkan, namun dengan kondisi bayi yang sudah tak bernyawa.

Dikutip dari akun TikTok emy_ginting, Rabu (1/9), pemilik akun yang tak lain adalah sang kakak dari ibu si bayi membagikan kisah perjuangan sang adik yang saat itu hamil 8 bulan.

"Jadi ini adikku lagi hamil 8 bulan, katanya bayinya sudah enggak ada pergerakan 3 hari. Kita sudah bolak balik ke rumah sakit untuk periksa dan USG. Katanya bayinya meninggal di dalam kandungan,"  katanya.

"Mereka bingung dan sedih banget, besok pagi harus operasi untuk keluarin bayinya," sambungnya.

@emy_ginting

Balas @nanikeraw sebagai pelajaran bund #fyp

? suara asli - Emy ginting - Emy ginting

Tapi rupanya, si ibu tersebut tak jadi melahirkan secara caesar dan harus menunggu untuk lahiran normal saja sesuai anjuran dokter.

"Tadinya kita sudah siapin penguburan bayinya hari ini, karena awalnya kata dokter yang merujuk SC jam 8 pagi. Tapi kata dokter yang di rumah sakit normal saja. Sekarang dia lagi kesakitan banget, lagi kontraksi katanya. Salut banget sama ibu bapaknya kuat banget," kata si akun lagi.

Awalnya, sang ibu mengalami demam dan batuk. Namun setelahnya, tak ditemukan lagi pergerakan dari janinnya.

"Pas main ke rumah langsung aku ajakin konsultasi, karena saya juga minim pengetahuan tentang kehamilan, tapi pasti ada apa-apa kalau sampai nggak ada pergerakan sama sekali. Kita sudah ke 2 bidannya panik sudah tahu kayaknya di bayi sudah enggak ada tapi nggak berani memutuskan kalau si bayi sudah nggak ada," pungkasnya.

Kisah adiknya yang dibagikan di media sosial itu langsung banjir komentar dari warganet.

"Aku pernah ngalamin ini, siangnya aku banyak kerjaan di jalan karena keluarga lagi ada hajatan besar," kata rizizain.

"Kisahnya kayak aku, pas udah 7 bulan kehamilan besok nya mau syukuran, udah pesan ini itu, tapi bayi di dalam kandunganku sudah gak bergerak, meninggal di kandungan," kata Rinda Leman.

Artikel Menarik Lainnya:

Halaman:

Editor: Zega

Tags

Terkini

Makna dan Kegunaan 7 Sakramen dalam Gereja Katolik

Selasa, 26 Maret 2024 | 08:15 WIB

4 Peran Kerjasama Pendidikan oleh Negara ASEAN

Kamis, 21 Maret 2024 | 18:15 WIB
X