Pernah Depresi, Anne Hathaway Pilih Hadapi Masalahnya dengan Berani

- Senin, 17 Februari 2020 | 17:45 WIB
Anne Hathaway. (Instagram/@annehathaway)
Anne Hathaway. (Instagram/@annehathaway)

Aktris cantik asal Amerika Serikat, Anne Hathaway, pernah mendiskusikan usahanya memerangi depresi dan kegelisahan dalam wawancara dengan Inggris Tatler.

Dilansir dari The Creative Mind, Senin (17/2/2020), Hathaway mengatakan pernah menderita depresi dan kegelisahan sewaktu masih remaja. Namun, dirinya menolak pengobatan dan memilih menghadapi masalah tersebut.

"Aku bilang pada ibuku suatu hari, 'Apa masih ingat gadis itu? Dia telah pergi sekarang, pergi tidur. Dia telah mengatakan bagiannya dan sekarang telah pergi. Lalu aku berpikir, Aku sangat ingat dia, hanya saja dia bukan lagi bagian diriku. Aku menyesal dia terluka begitu lama. Itu semua hanya narsistis yang negatif untuk jadi konsumsi diri sendiri," ungkapnya.

Menurut Hathaway, terus memikirkan bahwa kamu menderita akan membuat hidup cenderung terbatas. Suasana hati akan menjadi gelap, buruk dan pesimistis.

Diketahui, depresi merupakan suatu kondisi medis berupa perasaan sedih yang berdampak negatif terhadap pikiran, tindakan, perasaan, dan kesehatan mental seseorang.

Seseorang dalam kondisi depresi umumnya mengalami perasaan sedih dan cemas. Mereka juga cenderung merasa terjebak dalam kondisi yang tidak ada harapan, tidak ada pertolongan, penuh penolakan, atau perasaan tidak berharga.


Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

3 Ayat Alkitab Tentang Masa Depan

Selasa, 16 April 2024 | 17:00 WIB
X