Begini Jadinya Kalau Patung Kaisar Romawi Diubah Jadi Nyata, Ganteng Banget!

- Rabu, 26 Agustus 2020 | 15:27 WIB
Kaisar Romawi Augustus diubah jadi nyata (Facebook/Haroun Binous)
Kaisar Romawi Augustus diubah jadi nyata (Facebook/Haroun Binous)

Kalau kamu menyukai sejarah, atau pernah pergi ke museum seni Yunani dan Romawi, kamu mungkin melihat banyak patung para tokoh penting zaman dulu.

Patung-patung tersebut diukir di batu marmer, sehingga warna kulitnya tidak diketahui pasti, dan juga tidak memiliki pupil mata.

Oleh karena itu, seorang seniman bernama Haround Binous mempunyai ide untuk membuat profil para tokoh Romawi itu lebih realistis.

Pria lulusan Université de Lausanne, Swiss ini memadukan teknologi pengenalan wajah kecerdasan buatan (AI), Photoshop, dan referensi sejarah. Dia membuat para Kaisar Womawi menjadi lebih nyata.

Hasilnya cukup mencengangkan, karena beberapa Kaisar Romawi tersebut memiliki wajah tampan yang memikat, contohnya Kaisar Augustus.

Haround mengandalkan referensi kutipan dari Suetonius untuk menentukan mata, rambut, dan warna kulit para Kaisar Romawi itu.

Memang, tidak bisa dipastikan sejauh mana keakuratan hasil karya Haround ini, karena mengandalkan patung. Tapi, biasanya pematung Romawi menggunakan konsep realistik saat membuat karya.

Berikut 10 patung Kaisar Romawi yang diubah menjadi mirip manusia, seperti dilansir dari Bored Panda:

1. Kaisar Augustus

-
Kaisar Augustus (Facebook/Haroun Binous)

Kaisar Augustus adalah penerus dan merupakan anak angkat Julius Caesar. Kaisar Augustus merupakan kaisar yang disebut membawa kemakmuran untuk Romawi.

2. Kaisar Caligula

-
Kaisar Caligula (Facebook/Haroun Binous)

Kaisar Caligula disebut merupakan kaisar yang doyan berpesta pora dan gila seks. Sifat hedonnya yang membuang-buang anggaran sempat membuat Romawi nyaris bangkrut.

3. Kaisar Claudius

-
Kaisar Claudius (Facebook/Haroun Binous)

Kaisar Claudius tidak terlalu aktif dalam politik karena kecacatannya. Namun, penyakit ini pula yang menyelamatkan nyawanya dalam perebutan kekuasaan berdarah, hingga akhirnya naik takhta.

4. Kaisar Claudius Gothicus

-
Kaisar Claudius Gothicus (Facebook/Haroun Binous)

Kaisar Claudius Gothicus  merupakan kaisar Romawi dari 268 sampai 270. Pada masa pemerintahannya, ia berhasil bertarung melawan Alemanni dan meraih kemenangan melawan bangsa Gothik pada Pertempuran Naissus.

5. Kaisar Konstantinus Agung

-
Kaisar Konstantinus Agung (Facebook/Haroun Binous)

Sebagai kaisar, Konstantinus Agung melakukan banyak reformasi di bidang administrasi, keuangan, sosial, dan militer untuk memperkuat kekaisaran Romawi.

6. Kaisar Nero

-
Kaisar Nero (Facebook/Haroun Binous)

Kekuasaan Kaisar Nero dikaitkan pada tirani dan kekejaman. Sejumlah orang yang merupakan keluarganya sendiri telah menjadi korban eksekusinya mereka adalah ibunya, istrinya dan saudara adopsinya. 

Halaman:

Editor: Zega

Terkini

Kemnaker Luncurkan Program K3 Nasional 2024-2029

Kamis, 25 April 2024 | 21:56 WIB

3 Ayat Alkitab Tentang Masa Depan

Selasa, 16 April 2024 | 17:00 WIB
X