5 Cara Mencintai Diri Sendiri Sepenuhnya, Tanpa Perlu Menjadi Orang Lain

- Jumat, 4 September 2020 | 16:00 WIB
Ilustrasi mencintai diri sendiri (Unsplash/@enka80)
Ilustrasi mencintai diri sendiri (Unsplash/@enka80)

Cara mencintai diri sendiri tidak perlu dengan suatu hal yang besar. Kamu bisa mulai dengan cara sederhana yaitu berani jujur pada diri sendiri dan berhenti membandingkan diri dengan orang lain.

Banyak orang -termasuk kita sendiri- tidak menyadari kalau diri sendiri jauh lebih berharga daripada orang lain. Kita seringkali berusaha berbuat sesuatu demi mendapatkan pengakuan dari orang lain.

Padahal, semua pengakuan itu tidak lantas membuat kita bisa mencintai diri sendiri secara seutuhnya. Kita sibuk mencari apa yang disenangi orang lain, sementara kita tidak pernah benar-benar bahagia.

Cara Mencintai Diri Sendiri Tanpa Syarat

Demi sebuah pengakuan, orang-orang -termasuk kita- tanpa sadar telah menghilangkan jati diri sendiri. Kita kerap lupa cara mencintai diri sendiri tanpa syarat.

Sebagian besar dari kita mengaku sudah tahu betul cara mencintai diri sendiri dan sudah melakukannya. Padahal pada kenyataannya, itu semua belum benar-benar terealisasi.

Lalu bagaimana cara belajar mencintai diri sendiri? Itulah yang akan diulas dalam artikel ini, langsung simak yuk!

1. Peduli pada diri sendiri seperti halnya peduli pada orang lain

-
Ilustrasi mencintai diri sendiri (Unsplash/@beccatapert)

Kedengarannya sederhana, tapi banyak dari kita tidak melakukan ini karena seringkali egois, mengira bahwa kebutuhan diri sendiri tidaklah penting. Prinsip kita selalu mengarah pada, 'kepentingan orang lain di atas segalanya'.

Jika itu masih ada pada dirimu, berhentilah menjadi egois. Belajarlah berwelas asih kepada diri sendiri dan perlakukan diri sendiri sebagaimana halnya kamu selalu peduli pada orang lain.

2. Lakukan apa yang memang benar-benar kamu senangi

-
Ilustrasi menggambar (Unsplash/@tumanova_photo)

Ada banyak hal baik di dunia ini yang bisa menjadi salah satu hobi positifmu. Cari tau apa yang dapat membuat kamu merasa jauh lebih baik. Lakukan yang memang benar-benar kamu senangi.

Tidak peduli apa pun itu, selama kamu senang, maka lakukanlah. Entah itu menuangkan hobi menulis puisi, menjadi sukarelawan di kegiatan sosial, mengajari anak-anak dan lainnya.

Dengan begitu, kamu telah melakukan satu langkah mencintai diri sendiri. Ya, dirimu adalah satu dari sekian banyak orang yang layak dicintai, termasuk oleh dirimu sendiri.

3. Tidak perlu pikirkan apa kata orang tentangmu

-
Ilustrasi bahagia (Unsplash/@ninovisalli)

Kebanyakan orang harus menjadi orang lain karena terlalu takut dengan omongan orang lain. Padahal, menjadi diri sendiri itu sangatlah penting. Tidak satu pun orang berhak menghakimi dirimu.

Tetaplah menjadi diri sendiri selama apa yang kamu lakukan positif dan tidak merugikan pihak mana pun. 
Namun untuk beberapa hal, seperti saran yang membangun, masih bisa kamu terima untuk dijadikan bahan interospeksi diri.

Tapi ingat! Kamu adalah satu-satunya orang yang memegang kendali penuh atas diri kamu. Jadi, tak perlu pikirkan apa kata orang tentangmu, ya.

Halaman:

Editor: Administrator

Terkini

3 Ayat Alkitab Tentang Masa Depan

Selasa, 16 April 2024 | 17:00 WIB

5 Contoh Hak Siswa di Sekolah yang Kamu Harus Tau!

Kamis, 11 April 2024 | 09:10 WIB
X