Jorok! Pengontrak Ini Tega Benar Tinggalkan Rumahnya dalam Kondisi Penuh Sampah

- Minggu, 5 Februari 2023 | 14:30 WIB
Tumpukkan sampah oleh mantan pengontak di Kalimulya, Depok. (Instagram/@infodepok_id)
Tumpukkan sampah oleh mantan pengontak di Kalimulya, Depok. (Instagram/@infodepok_id)

Normalnya, ketika hendak meninggalkan tempat apapun entah itu rumah, hotel, atau yang lainnya, pasti akan terlebih dahulu membersihkan tempat tersebut kembali seperti semula. Namun, berbeda dengan yang satu ini.

Seorang warga yang mengontrak di wilayah Kalimulya, Depok, dikabarkan telah meninggalkan kontrakannya dengan kondisi tumpukkan sampah di berbagai sudut ruangan.

Mulai dari botol bekas, helm, hingga panci yang dibiarkan begitu saja.

Alih-alih menerima ruangan dengan kondisi bersih, si pemilik kontrakan pun dibuat repot oleh tumpukkan sampah tersebut. Bahkan, ia dengan rela mengeluarkan biaya sebesar Rp200 ribu untuk biaya jasa buang sampah.

Baca Juga: Bak Adegan Film, Pria Ini Main Komputer dengan Dikelilingi Tumpukan Sampah di Kamarnya

Potret tersebut diunggah oleh salah satu akun Instagram @infodepok_id pada Sabtu (4/2/2023). Dalam postingan tersebut, si pengunggah mengingatkan jika harus mengetahui terlebih dahulu asal-usul dari si pengontrak agar tidak mengalami kejadian serupa.

"Buat warga Depok tercinta, terlebih yang punya kontrakan, harus hati-hati menerima orang yang mau ngontrak harus jelas asal-usulnya, orang yang mau ngontrak jangan melebihi kapasitas rumah, dan selalu ingatin tentang kebersihan jangan sampai kejadian seperti ini," tulis Jubi S melalui grup Facebook Info Depok.

Sontak, postingan tersebut disambut reaksi oleh banyak warganet. Banyak yang merasa prihatin kepada si pemilik kontrakan yang harus mengerjakan pekerjaan tambahan karena ulah si mantan penghuni.

"Ya allah, tega bener. Saya ngontrak rumah sudah 11 tahun pindah-pindah, alhamdulillah kalo mau pindahan saya bersih-bersih rumah dulu. Pamitan sama yang punya rumah sama tetangga dan RT setempat juga," tulis netizen.

"Ya Allah, ujian banget buat yang punya kontrakan. Udahlah baik ngebiarin orang belum bayar sewa, eh kabur ditinggalin tumpukkan sampah segitu banyaknya," ujar netizen lain.

Selain itu, ada pula netizen yang menyarankan agar melakukan pembayaran secara deposit, yakni pembayaran di awal sebagai jaminan

"Sebenernya untuk menghindari hal-hal kayak gini harus pake sistem deposit," tulis salah satu netizen.

"Kayak yang udah terjadi dahulu juga ada berita kayak gini. Alangkah baiknya dimintai dana uang terlebih dahulu seenggaknya ada uang DP dulu sebelum mengontrak atau ngekos. Takutnya kayak kejadian gini," imbuh netizen lainnya.

"Udah paling bener emang bayar deposit atau byaar di awal sekalian. Maintenance rumah ga murah juga lho," pungkas netizen.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

3 Ayat Alkitab Tentang Masa Depan

Selasa, 16 April 2024 | 17:00 WIB

5 Contoh Hak Siswa di Sekolah yang Kamu Harus Tau!

Kamis, 11 April 2024 | 09:10 WIB
X