Cerita Kang Daniel yang Sering Dipukul saat Kecil

- Rabu, 8 April 2020 | 09:46 WIB
Kang Daniel. (Allkpop)
Kang Daniel. (Allkpop)

Kang Daniel resmi comeback dengan meluncurkan video musik "2U" pada 24 Maret lalu. Baru-baru ini, dia juga mengungkapkan kehidupan masa kecilnya.

Kang Daniel mengatakan dirinya dulu adalah seorang troubler maker atau pembuat onar semasa sekolah. Hal ini dia ungkapkan dalam episode "Choi Hwa Jung's Power Time" pada Selasa (7/4/2020).

Di episode tersebut, ada pendengar yang berkomentar tentang penilaiannya terhadap Kang Daniel.

-
Kang Daniel (Instagram/@daniel.k.here)

"Sepertinya Kang Daniel adalah anak yang baik, yang tidak pernah mendapat masalah di saat sekolah," kata pendengar tersebut.

Namun hal itu langsung dibantah Kang Daniel. Ia justru mengaku seperti anak-anak lain seusianya, dirinya banyak dihukum dan dipukul.

Kang Daniel juga mengungkapkan bahwa pukulan hukuman dari sang ibu sangat menyakitkan jika dibandingkan dengan pukulan dari gurunya. Itu karena ibunya adalah atlet olahraga pada masa itu.

-
Kang Daniel (Instagram/@daniel.k.here)

"Pukulan ibu saya sangat menyakitkan, lebih sakit dari guru saya di sekolah. Mereka bahkan tidak bisa dibandingkan. Otot ibu saya sangat besar. Jadi ketika saya ketahuan melakukan kesalahan, saya akan dipukul di rumah," kata Kang Daniel dikutip dari Allkpop, Rabu (8/4/2020).

Namun dia merasa hukuman itu pantas dia terima karena kenakalannya saat kecil. Ia merasa ibunya tidak pernah memukul jika dia tidak bersalah.

"Ketika saya berpikir lagi sekarang, saya memang pantas mendapatkannya. Saya berterima kasih kepada ibu karena saya bisa tumbuh dengan baik. Apa yang dilakukan ibu saya benar," pungkasnya.


Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

3 Ayat Alkitab Tentang Masa Depan

Selasa, 16 April 2024 | 17:00 WIB
X