Bikin Terenyuh! Pengantin di Lombok Minta Mahar Kain Kafan, Ogah Ditawari Barang Mewah

- Selasa, 24 Januari 2023 | 08:45 WIB
Pengantin di Lombok, NTB menikah dengan mahar seperangkat kain kafan (TikTok/panggilaku_panda)
Pengantin di Lombok, NTB menikah dengan mahar seperangkat kain kafan (TikTok/panggilaku_panda)

Pernikahan pasangan asal Lombok, Hapipi (47) dan Baiq Sri Ratna Wahyuningsih (45) viral di media sosial. Pernikahan mereka menyorot perhatian publik lantaran sang pengantin wanita meminta mahar yang tak biasa.

Alih-alih meminta emas atau barang mewah lainnya, pengantin tersebut meminta seperangkat kain kafan sebagai maharnya. Ia pun menolak saat ditawari barang lain oleh sang calon suami.

Kisah unik pernikahan mereka sendiri mulanya dibagikan oleh pengguna TikTok @panggilaku_panda. Dalam unggahan videonya, si pemilik akun tampak memperlihatkan suasana anak pasangan viral tersebut.

Baca juga: Viral Lulusan Sekolah Kedinasan Minta Mahar Rp50 Juta, Resepsi Rp400 Juta, Tuai Pro Kontra

Terlihat pengantin pria mantap menjabat tangan wali nikah saat mengucapkan ikrar ijab kabul. Ia terdengar jelas mengucap nama pengantin wanita beserta mahar seperangkat kain kafan dan uang tunai sebesar Rp2,5 juta.

“Seperangkat kain kafan, mengingatkan kita pada kematian,” bunyi keterangan unggahan yang dilihat Indozone, Selasa (24/1/2023).

Sementara itu dikutip berbagai sumber, pemberian mahar seperangkat kain kafan itu bukanlah tanpa alasan. Mahar tersebut diminta khusus oleh sang mempelai wanita.

-
Pengantin di Lombok, NTB menikah dengan mahar seperangkat kain kafan (TikTok/panggilaku_panda)

Bahkan saat pengantin pria menawarkan mahar lainnya, seperti perhiasan hingga mobil, si calon istri menolak. Wanita itu keukeuh meminta mahar seperangkat kain kafan beserta barang-barang untuk mayit lainnya.

Baca juga: Ibunya Dibentak Calon Istri karena Uang Mahar Kurang, Pria Ini Pilih Batalkan Pernikahan

Alasannya pun bikin terenyuh. Pengantin wanita itu beranggapan kalau mahar yang ditawarkan sang pengantin pria merupakan barang kesenangan dunia, sedangkan yang pasti dibutuhkan dan dibawa saat mati ialah kain kafan.

“Istrinya yang minta maskawin kain kafan,sudah ditawarin mas kawin yang lain ma suaminya tapi si istri gak mau,” ungkap keterangan videonya.

@panggilaku_panda

seperangkat kain kafan,mengingatkan kita pada kematian???? #lombokviral #fyp #kawinviral #maharkainkafan

? suara asli - it's Me - it's Me

 

Artikel Menarik Lainnya: 

Editor: Administrator

Tags

Terkini

3 Ayat Alkitab Tentang Masa Depan

Selasa, 16 April 2024 | 17:00 WIB

5 Contoh Hak Siswa di Sekolah yang Kamu Harus Tau!

Kamis, 11 April 2024 | 09:10 WIB
X