Balasan yang dijanjikan Allah SWT Kepada yang Gemar Bersedekah atau Berinfak

- Senin, 27 Maret 2023 | 20:51 WIB
Ilustrasi Bersedekah atau Berinfak (Freepik)
Ilustrasi Bersedekah atau Berinfak (Freepik)

Bulan Ramadan menjadi salah satu bulan yang dimana umat muslim berlomba-lomba untuk mencari kebaikan dengan mengharapkan pahala.

Seperti yang diketahui bahwa setiap apa saja amalan yang dilakukan karena Allah SWT maka Allah akan janjikan pahala yang berlimpah untuk mereka.

Bersedekah dengan menyisihkan beberapa harta yang kita miliki tidak akan membuat kita menjadi rugi. Bersedekah atau berinfak yang dilakukan secara terang-terangan maupun secara diam-diam akan mendapatkan pahala yang sama. 

Baca Juga: Cara Berbuka Puasa yang Baik Ala Rasulullah di Bulan Ramadan

Ayat Al-Quran tentang janji Allah SWT kepada orang yang 
berinfak dalam keadaan sembunyi-bunyi, maupun yang berinfak dalam keadaan terang-terang. Allah SWT berfirman melalui surat Fatir ayat 29 dan 30 sebagai berikut: 

Innallaziina yatluuna kitaaballohi wa aqoomush-sholaata wa angfaquu mimmaa rozaqnaahum sirrow wa 'alaaniyatay yarjuuna tijaarotal lang tabuur

 

"Sesungguhnya orang-orang yang selalu membaca Kitab Allah (Al-Qur'an) dan melaksanakan sholat dan menginfakkan sebagian rezeki yang Kami anugerahkan kepadanya dengan diam-diam dan terang-terangan, mereka itu mengharapkan perdagangan yang tidak akan rugi,"

(QS. Fatir 35: Ayat 29)


liyuwaffiyahum ujuurohum wa yaziidahum ming fadhlih, innahuu ghofuurung syakuur

"Agar Allah menyempurnakan pahalanya kepada mereka dan menambah karunia-Nya. Sungguh, Allah Maha Pengampun, Maha Mensyukuri."
(QS. Fatir 35: Ayat 30)


Melansir kajian Ustadz Hanan Attaki di laman youtube MUSLIMIDIA pada Senin, (27/3/2023) berikut balasan untuk orang yang gemar bersedekah

Baca Juga: 4 Rekomendasi Novel Bacaan Ringan Ramadan, Bukan Reliji Tapi Cocok untuk Ngabuburit


Balasan Bagi yang Gemar Bersedekah


1. Perdagangan yang Tidak akan Rugi 


Rasulullah SAW bersumpah bahwa harta yang kita sedekahkan maka perniagaan yang kita miliki tidak akan pernah rugi. Bersedekah untuk masjid, membantu orang lain, maupun keluarga. Hal tersebut tidak akan membawa kerugian. 



2. Balasan yang Berlipat Ganda


Allah SWT juga menjanjikan untuk memberikan balasan untuk siapa saja yang bersedekah atau berinfak. Dengan balasan yang sempurna, dan tidak akan pernah kurang dari hak kita. 

 

3. Mendapatkan Anugerah Karunia 


Tidak hanya mendapatkan kelancaran perniagaan yang tidak akan rugi dan mendapatkan balasan yang berlipat ganda, Allah SWT juga akan memberikan anugerah karunia. Memang tidak disebutkan secara spesifik, dapat berbentuk kebahagian, kemuliaan, ketenangan, kehormatan dan lain sebagainya. 

Itulah 3 balasan untuk siapa saja yang gemar bersedekah atau berinfak. 

Penulis: Tsasma Ayunita

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Kemnaker Luncurkan Program K3 Nasional 2024-2029

Kamis, 25 April 2024 | 21:56 WIB

3 Ayat Alkitab Tentang Masa Depan

Selasa, 16 April 2024 | 17:00 WIB
X