Aspal Underpass Depok Masih Basah, Momen Kaki Warga Hitam & Sendal Putus Saat Peresmian

- Sabtu, 21 Januari 2023 | 11:42 WIB
Momen kaki warga menghitam karena aspal basa dalam peresmian Underpass Dewi Sartika, Depok, Jawa Bara. (Instagram/agoez_bandz4)
Momen kaki warga menghitam karena aspal basa dalam peresmian Underpass Dewi Sartika, Depok, Jawa Bara. (Instagram/agoez_bandz4)

Momen kocak saat peresmian underpass Dewi Sartika, Depok, yang telah rampung dikerjakan dan diresmikan langsung oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan Wali Kota Depok (Walkot) Depok M Idris pada Selasa 17 Januari 2023 lalu.

Rupanya dari peresmian ini, warga Depok sangat antusias karena turut menghadiri peresmian underpass Dewi Sartika itu. Underpass ini menghubungkan Jalan Kartini, Jalan Margonda, dan Jalan Raya Sawangan.

Seperti yang dilihat akun media sosial agoez_bandz4, terlihat aspal jalan underpass yang baru diresmikan masih terlihat basah hingga membuat sendal warga yang hadir dalam peremian itu terlihat lengket dengan aspal.

Bahkan ada sendal warga yang sampai putus. Ini karena aspal yang basah membuat sendal warga lengket dengan sendal yang mereka pakai.

Akibatnya telapak kaki mereka terlihat menghitam karena menginjak aspal basah tersebut.

"Itu kakinya yang pada hitam pulang dulu kenapa," ujar warganet mengomentari.

"Kasian bocil sendalnye sampe putus," balas akun netizen lainnya.

Sementara itu Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengatakan Underpass Dewi Sartika di Kota Depok, Jawa Barat, merupakan salah satu terowongan jalan yang terindah di Indonesia dengan ornamen-ornamen berwarna tentang Jawa Barat yang indah.

"Underpass Dewi Sartika Depok merupakan salah satu yang terindah di Indonesia," kata Ridwan Kamil ketika meresmikan penggunaan Underpass Dewi Sartika di Depok, Selasa.

Ridwan Kamil meminta warga Depok untuk menjaga kebersihan dan keindahan serta ketertiban.

"Jangan dipakai selfi-selfi ya karena berbahaya bisa terjadi kecelakaan. Nikmati saja keindahannya dengan melihatnya melalui kendaraan motor dan mobil," ujarnya dikutip Antara.

Saat peresmian terlihat antusias ratusan warga sudah yang berjejer di pinggir jalan yang ingin mencoba underpass Dewi Sartika dan juga melihat langsung Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil

"Saya ingin lihat pak gubernur, selama ini hanya lihat di televisi saja," kata warga kampung Lio, Susi.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

5 Contoh Hak Siswa di Sekolah yang Kamu Harus Tau!

Kamis, 11 April 2024 | 09:10 WIB
X