Pria Ini Diputusi Pacar karena Cuma Jual Ubi, Kini Tajir Melintir Bikin Mantan Nyesal

- Kamis, 16 Juli 2020 | 13:29 WIB
Pria penjual ubi yang diputusi pacar. (Bomb01)
Pria penjual ubi yang diputusi pacar. (Bomb01)

Pria bernama Wu Yan Yi asal Yilan, Taiwan ini memiliki masa lalu yang pahit karena mantan kekasihnya. Pria 36 tahun itu diputusin sang mantan karena cuma berprofesi sebagai pedagang ubi.

Dulunya, Wu adalah pedagang biasa yang berpenghasilan pas-pasan. Hal tersebut membuat mantannya menganggap Wu tidak memiliki masa depan.

Wu diputusin saat baru tiga hari menjalani usahanya. Wu dianggap memiliki masa depan yang suram.

"Denganmu, aku tidak punya masa depan,” kata sang mantan saat masih pacaran.

Namun, semua perbuatan mantannya tersebut ia balas dengan cara yang elegan. Wu kini sudah menjadi pengusaha sukses yang berpenghasilan Rp471 juta.

Kesuksesannya tersebut tak terlepas dari omongan pedas sang mantan yang menyebutnya tidak punya masa depan.

Usahanya sukses dan laris manis setelah ia menjual ubi dengan 8 warna. Ide tersebut didapatnya dari seorang pedagang ubi di Jepang yang menyajikan ubi dengan warna yang bervariasi.

Dia kini sudah memiliki 10 karyawan. Wu bahkan berhasil mendapat ISO 22000 berkat keberhasilannya tersebut. Meski sudah sukses, Wu tidak pernah menyombongkan dirinya, ia bahkan dikenal sebagai pria dermawan yang sering memberi donasi.

Wu juga sangat berterimakasih kepada mantannya yang sudah memberinya motivasi secara tidak sengaja alias dengan cara yang menyakitkan.

"Terima kasih pada wanita yang mencampakkan saya, karena saya tidak suka dipandang rendah oleh orang lain,” kata Wu.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Zega

Terkini

3 Ayat Alkitab Tentang Masa Depan

Selasa, 16 April 2024 | 17:00 WIB
X