Sehatkan Kembali Keuangan Pasca Lebaran

- Senin, 17 Juni 2019 | 15:16 WIB
pixabay.com
pixabay.com

Hari Raya Idul Fitri merupakan momen suka cita bagi umat Islam, sekaligus momen berkumpul bersama keluarga. Ada banyak pengeluaran menjelang dan di hari Raya Idul Fitri mulai dari mudik, jalan-jalan, membagikan THR ke sanak saudara terdekat, dan lain-lain. 

Pasca lebaran biasanya keuangan kamu justru menipis. Tidak perlu bersedih hati, kamu bisa melakukan hal-hal berikut untuk menyelamatkan kembali keuangan setelah lebaran. 

Periksa keuangan 

-
pexels.com/Pavel

Setelah lebaran, coba cek kembali keuangan kamu. periksa kembali pengeluaran apa saja yang bisa kamu batasi selama sebulan. Pisahkan antara kebutuhan yang mendesak dengan kebutuhan yang dapat ditunda. Buat daftar dan catat apa saja yang bisa kamu lakukan untuk menyehatkan kembali keuangan. 

Sebagai solusi bisa gunakan dana darurat jika sangat membutuhkan, seperti untuk ke dokter maupun memenuhi keperluan lain yang sifatnya mendesak. 

Cek dana yang tersisa 

-
pexels.com/rawpixel.com

Cek kembali dana yang tersisa, usahakan untuk menggunakan dana tersebut terlebih dahulu sampai kamu mendapatkan pemasukan kembali. Berhematlah untuk sementara waktu, jangan sampai terpaksa berhutang kepada orang lain karena hal ini bisa menyusahkan kamu di bulan depan untuk membayar hutang tersebut. 

Batasi pengeluaran harian 

-
pexels.com/rawpixel.com

Batasi keuangan yang setiap hari digunakan. Misalnya jatah untuk makan siang bisa dialihkan dengan membawa bekal dari rumah, selain lebih hemat, lebih sehat juga, lho. Kamu juga bisa menggunakan transportasi umum untuk mengirit pengeluaran bahan bakar. 

Tunda belanja 

-
pexels.com/rawpixel.com

Belanja merupakan kegiatan favorit para kaum hawa, pasca lebaran, kamu bisa menunda belanjaan apa saja yang kamu inginkan. Jika ada pertemuan dengan teman, kamu pun bisa menolak dulu untuk menyelamatkan pos pengeluaran. Bersabarlah sampai keuangan kamu normal kembali. 

Disiplin

-
pexels.com/KristopherK

Pada akhirnya, kunci dari semuanya adalah disiplin. Tidak mudah memang menjalani kehidupan sehari-hari dengan dana terbatas. Namun, ingatlah tujuan kamu melakukan ini agar keuangan kembali sehat seperti sedia kala. 

Jangan lupa selalu melakukan pengecekan rutin terhadap keuangan. Semakin kamu disiplin dalam menggunakan uang, semakin cepat keuangan kamu pulih pasca lebaran. Pergunakan uang kamu dengan bijak ya. 
 

Editor: Administrator

Terkini

Kemnaker Luncurkan Program K3 Nasional 2024-2029

Kamis, 25 April 2024 | 21:56 WIB

3 Ayat Alkitab Tentang Masa Depan

Selasa, 16 April 2024 | 17:00 WIB
X