Nobiko, Kucing di Balik Meme 'Longcat' Mati di Usia 18 Tahun, Netizen Berduka

- Sabtu, 26 September 2020 | 12:03 WIB
Kiri: Nobiko, kucing putih dengan tubuh panjang (Twitter/@miyabi_2222) / Kanan: Meme Longcat (Knowyourmeme)
Kiri: Nobiko, kucing putih dengan tubuh panjang (Twitter/@miyabi_2222) / Kanan: Meme Longcat (Knowyourmeme)

Netizen dibuat berduka setelah mendengar kabar seekor kucing yang telah menjadi icon dunia maya sejak tahun 2000-an, menghembuskan napas terakhis.

Kucing bernama Nobiko ini dijuluki "longcat" karena ukuran tubuhnya yang panjang, yaitu sekitar 65 cm. Nobiko sering digunakan netizen untuk membuat meme lucu.

Dikabarkan, Nobiko mati usia yang cukup tua untuk ukuran kucing, yaitu 18 tahun. Nobiko si Longcat ditemukan oleh pemiliknya, Miko,  terbaring lemah di sekitar rumahnya.

Miko lalu membawa kucing berwarna putih itu ke rumah sakit hewan dan didiagnosis mengalami masalah pernapasan. Hingga akhirnya, Nobiko mati setelah sempat kritis.

Turut berdukacita mendengar kabar ini, netizen ramai-ramai mengucapkan selamat tinggal untuk yang terakhir kalinya kepada Nobiko. Netizen berterima kasih karena telah menghibur mereka selama ini dengan keimutan dirinya.

Miko mengadopsi longcat pada tahun 2002 lalu. Nama aslinya sebenarnya Shiroi karena bulunya yang putih. Tapi, netizen memanggilnya Nobiko karena tubuhnya yang seolah-olah elastis.

Kepergian Nobiko menyusul kucing-kucing lain yang pernah menjadi idola netizen juga, yaitu Grumpy Cat dan Lil Bub.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Zega

Terkini

Kemnaker Luncurkan Program K3 Nasional 2024-2029

Kamis, 25 April 2024 | 21:56 WIB

3 Ayat Alkitab Tentang Masa Depan

Selasa, 16 April 2024 | 17:00 WIB
X