Video Saat Tukang Parkir Pesawat Sedang Bekerja, Netizen: Bayar Parkirnya Berapa Ya

- Rabu, 27 Januari 2021 | 23:47 WIB
Cuplikan video saat tukang parkir pesawat sedang bekerja. (photo/TikTok/@ekolukmantoro)
Cuplikan video saat tukang parkir pesawat sedang bekerja. (photo/TikTok/@ekolukmantoro)

Belakangan ini viral sebuah video yang memperlihatkan seorang pria yang bertugas sebagai 'tukang parkir' pesawat di sosial media. 

Video berhasil bikin tersebut bikin netizen salfok sekaligus memberikan candaan kocak netizen yang penasaran mengenai biaya parkir dari pesawat ini.

Video tersebut diunggah oleh akun ekolukmantoro di TikTok, yang memperlihatkan seorang pria tengah memarkir pesawat. Seorang netizen bertanya soal tukang parkir pesawat.

"Ini bayar parkirnya berapa ya?" tanya jiyonn_ yang penasaran.

Untuk diketahui, tukang parkir pesawat biasa disebut sebagai Marshaller atau dinamakan pula sebagai Ground Marshall.

Tugas seorang Marshaller sendiri ialah memandu pilot untuk memarkirkan pesawat setelah melakukan pendaratan.

Mereka biasanya mengenakan pakaian berwarna mencolok, penyumbat atau penutup telinga, dan tongkat yang bisa menyala.

Di luar negeri, profesi marshaller bisa meraup gaji dari Rp 500 juta sampai Rp 1 miliar per tahun. Jumlah itu bergantung pada maskapai yang memperkerjakan dan pengalaman yang dimiliki.

Video tersebut telah ditonton 8,8 juta kali di sosial media tersebut dan mendapatkan beragam komentar dari netizen.

"Beda yah sama tukang parkir di jalan, begitu datang nggak ada, eh pas pulang langsung nongol," kata akun rizky_rahman09.

"Bayangin si pilot ada dendam sama kang parkirnya," komentar akun riizkptraa.

"Jangan salah ya kang parkir pesawat gajinya bisa 600 juta per tahun," tulis akun amandaa259_.
 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Terkini

3 Ayat Alkitab Tentang Masa Depan

Selasa, 16 April 2024 | 17:00 WIB
X