Sudah Lulus 6 Tahun Lalu, Alumni UI Ini Akui Susah Dapat Pekerjaan: Gak Ada 'Orang Dalem'

- Selasa, 7 Februari 2023 | 14:00 WIB
Alumni Universitas Indonesia ini mengaku susah dapat pekerjaan (Instagram/@mak_lamis)
Alumni Universitas Indonesia ini mengaku susah dapat pekerjaan (Instagram/@mak_lamis)

Berkuliah di Perguruan Tinggi Negeri (PTN) adalah impian banyak orang. Selain rasa bangga karena bisa masuk ke kampus ternama, saat lulus pun dapat dipermudah masuk ke perusahaan bonafit karena status pendidikannya.

Namun ternyata, hal itu tidak berlaku bagi wanita satu ini. Mengaku lulus dari PTN ternama, Universitas Indonesia, dirinya malah kesulitan untuk mencari pekerjaan.

"Bayangin guys, gue udah capek-capek kuliah di UI, susah masuk, keluarnya lebih susah. Bikin skripsi berdarah-darah, eh di dunia kerja rupanya gak terlalu penting," ucapnya.

Baca Juga: Digaji Rp 5,5 Juta, Pria Ini Pilih Berhenti Bekerja karena Dianggap Terlalu Mudah

Berdasarkan video yang tersebar, wanita tersebut merupakan seorang alumni UI yang sudah lulus sejak enam tahun lalu. Dirinya lalu mengatakan jika koneksi dan 'orang dalam' sangat penting dalam mencari sebuah pekerjaan.

Sebab, beberapa waktu lalu wanita tersebut mengaku pernah bekerja di Turki dengan bantuan kenalannya. Hal itu membuktikan jika koneksi dan 'orang dalam' sangat berperan penting.

Video tersebut lalu diunggah ke berbagai media sosial, termasuk akun Instagram @mak_lamis pada Senin (6/2/2023). Kolom komentar pun dipenuhi dengan berbagai reaksi dan tanggapan dari warganet.

Ada yang menganggap setuju dengan pernyataan wanita tersebut, dan ada pula yang kontra dengan berpendapat jika lulusan negeri sangat diutamakan oleh suatu perusahaan.

Baca Juga: Viral Pria dengan Tulisan Kardus "Butuh Pekerjaan Apa Saja", Langsung Diinterview di Jalan

"Banyak perusahaan yang memilih utk hanya terima lulusan fresh grad dari universitas tertentu. Apalagi untuk posisi2 starting yg bergaji lumayan atau dianggap posisi kunci. Jd yang dikatakan mbak ini kurang tepat," tulis komentar salah satu netizen.

"Ada bener nya, tapi rata2 perusahaan besar filter nya di liat dr universitas mana dulu loh," ujar netizen lain.

"Aku setuju koneksi adalah hal terpenting ketika kita mau kerja. Tapiiii.... Kita juga harus milih sekilah Yang Bagus jg untuk anak kita krn biasanya sekolah bagus koneksinya juga bagus2," imbuh netizen lainnya.

Penulis: Antika Fahira

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Kemnaker Luncurkan Program K3 Nasional 2024-2029

Kamis, 25 April 2024 | 21:56 WIB

3 Ayat Alkitab Tentang Masa Depan

Selasa, 16 April 2024 | 17:00 WIB
X