7 Tips Jitu Bagi Anak Muda untuk Meraih Kemerdekaan Finansial

- Selasa, 14 Juli 2020 | 13:36 WIB
Ilustrasi anak muda. (freepik/cookie_studio)
Ilustrasi anak muda. (freepik/cookie_studio)

Mempersiapkan masa depan yang baik adalah idaman semua orang. Namun demikian, ternyata tak semua orang paham bagaimana cara mempersiapkan masa depan yang baik itu. 

Sebagian besar orang cukup berpikiran bahwa bekerja yang tekun dan giat, adalah upaya yang terbaik untuk mempersiapkan masa depan. Namun demikian, ada pula orang-orang yang berpikir, dengan terus bekerja saja, hal itu belum cukup untuk membuat kita menjadi merdeka secara finansial

Nah, bagi sebagian orang yang sadar, tentu akan mempersiapkan diri untuk memulai dan mengejar kesuksesan. Sebab, dengan persiapan yang dilakukan secara tepat dan terencana, maka kelak hal itu semakin mendekatkan seseorang dengan kemerdekaan finansial. 

Nah, bagi anak muda yang mulai sadar ingin mengejar kesuksesan, simak yuk tips dari Perencana Keuangan Aidil Akbar, agar tidak salah langkah dan bisa secara tepat mempersiapkan masa depan yang lebih baik. 

Indozone sudah merangkum tujuh kiat sukses bagi anak muda untuk menggapai kesuksesan dan kemerdekaan, berikut adalah penjelasannya.

1. Belajar

-
Ilustrasi anak muda. (freepik/rawpixel)

Belajar untuk mencari ilmu, merupakan hal dasar yang harus dilakukan orang untuk mencapai sukses. Apapun jalur sukses yang akan ditempuh seseorang, ia harus memulainya dari proses belajar. 

"Carilah ilmu, belajar ilmu, terapkan ilmu yang bisa langsung dipakai. Ilmu yang bisa menghasilkan uang itu bisa jadi macam-macam, kamu bisa belajar secara gratisan. Apa itu melalui video YouTube, kamu bisa dapat ilmu. Melalui podcast, kamu bisa dapat ilmu, melalui artikel di Google dan lain sebagainya, kamu bisa dapat ilmu. Melalui Instagram, sekarang banyak juga ilmu, bahkan TikTok sekalipun juga ya, sudah banyak orang-orang share ilmu," ujar Aidil kepada Indozone, Selasa (14/7/2020).  

2. Kesehatan

-
Ilustrasi mengonsumsi makanan sehat. (freepik/schantalao)

Tips untuk sukses selanjutnya adalah kesehatan. Kesehatan menjadi sesuatu yang sangat penting, sebab tanpa kesehatan, kita tidak bisa berbuat apa-apa dan jika kesehatan terganggu, maka uang justru akan lebih banyak terkuras disana. 

"Kesehatan harus dijaga, kita harus olahraga misal lari pagi. Kemudian minum air putih yang banyak, jangan minum-minuman yang gula-gula-an, minum-minuman yang soda-soda. Kalau kita minum air gula segelas, maka langsung setelah itu kita minum air putih," jelas Aidil.

3. Teman dan Jaringan

-
Ilustrasi pertemanan. (freepik/senivpetro)

Teman dan jaringan merupakan hal yang sangat penting ketika kita ingin sukses. Sebab, teman atau jaringan tersebut merupakan tempat kita untuk bertukar pikiran, pengalaman dan melihat peluang-peluang baru yang bisa digarap.

"Teman dan jaringan jadi penting, sebab teman dan jaringan bisa membantu kita membuka akses seluas-luasnya, bisa membantu kita kenal dengan banyak orang, bisa membantu kita untuk memperbesar usaha kita. Melakukan kerjasama dengan pihak lain itu penting sekali ya, apalagi di zaman sekarang," jelasnya.

4. Kolaborasi

-
Ilustrasi kolaborasi. (freepik/senivpetro)

Kolaborasi merupakan hal yang penting dan menjadi keniscayaan di situasi seperti sekarang ini. Sebab, sebagai manusia tentu kita memiliki keterbatasan dalam apapun itu. Nah, melalui kolaborasi itu, kita tentu menjadi lebih banyak pilihan untuk melakukan sesuatu, dan bisa mengeksplor sesuatu yang lebih luas lagi, dengan menggabungkan ide-ide kreatif dari banyak orang yang tentu miliki talenta dan keahlian masing-masing. 

Adapun contoh kolaborasi sendiri misalnya, salah satu restoran yang kemudian bekerjasama dengan jasa pengiriman ekspres. Sebagaimana diketahui, dimasa pandemi seperti sekarang ini, pengunjung restoran tentu berkurang drastis, namun dengan ia melakukan kerjasama dengan operator jasa pengiriman, maka ia tetap bisa memasarkan produk restorannya, kepada orang-orang yang merasa malas atau tidak berani keluar rumah. 

"Maka kolaborasi itu menjadi penting. Kita nggak bisa kerja sendiri, kita harus kolaborasi dengan banyak orang. Yang penting, kita punya niat baik," tuturnya. 

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

3 Ayat Alkitab Tentang Masa Depan

Selasa, 16 April 2024 | 17:00 WIB

5 Contoh Hak Siswa di Sekolah yang Kamu Harus Tau!

Kamis, 11 April 2024 | 09:10 WIB
X