Keluarga Ini Bagikan Bubur Ayam Gratis Setiap Pagi, Sudah Berbagi 35 Ribu Porsi!

- Selasa, 23 Agustus 2022 | 19:36 WIB
Bubur ayam gratis di Depok (Z Creators/Vivi Sanusi)
Bubur ayam gratis di Depok (Z Creators/Vivi Sanusi)

Agustus tahun ini tepat setahun Sonny Mahendra berbagi bubur ayam gratis. Setiap pagi jam 07.00 dengan gerobaknya Sonny dibantu dua relawan serta orangtua dan istrinya berdiri di perempatan dekat pintu tol Kukusan, Beji, Depok, Jawa Barat.

"Setahun ini sudah lebih 35.500 porsi bubur kami bagikan bagi masyarakat dan pengguna jalan," ujarnya.

Kepada Tim Z Creators, Vivi Sanusi, Sonny panggilannya, cerita kalau dirinya prihatin dengan dampak pandemi yang berkelanjutan sehingga menyebabkan banyak pengangguran.

-
100 porsi bubur ayam dibagikan setiap hari (Z Creators/Vivi Sanusi)

Kesulitan ekonomi yang banyak dialami masyarakat, membuat hatinya tergerak berbagi bubur ayam gratis.

"Bubur menjadi favorit banyak orang dan bisa dimakan siapa saja baik tua maupun muda. Bahan bakunya juga terbilang murah dan mudah pengerjaannya," imbuhnya lagi.

-
Bubur ayam gratis di perempatan Beji, Depok (Z Creators/Vivi Sanusi)

Aksi mulia Sonny sudah meluas sampai ke telinga banyak masyarakat. Dari pantauan di lokasi, nampak banyak orang mengantre untuk mendapat asupan sarapan bubur gratisnya. Peminatnya datang dari berbagai kalangan, mulai pemulung hingga anak-anak yatim.

"Ini anak-anak yatim yang berada di panti asuhan dekat sini. Alhamdulillah enggak sampai 1 jam bubur di sini langsung habis," ucap Sonny yang juga aktif memotivasi masyarakat lewat kanal YouTubenya BurAyam_Gratis.

-
Antrean bubur ayam gratis (Z Creators/Vivi Sanusi)

Berlatar belakang sebagai karyawan swasta dengan profesi sebagai akuntan, setiap harinya sekitar 100 porsi bubur ia bagikan. Tak kurang dari 5-6 liter beras habis setiap hari.

”Kalau Sabtu dan Minggu bisa lebih 120-130 porsi dibagikan. Bisa menghemat biaya makan warga dan memperkuat ketahanan pangan,"ucapnya.

Awalnya Sonny membagikan bubur gratis dengan biaya pribadi. Namun lambat laun makin banyak donatur yang datang ikut berpartisipasi.

Selain demi membantu sesama, dengan berbagi bubur gratis, Sonny berharap bisa menumbuhkan rasa saling peduli dan berbagi kepada sesama warga.

Artikel menarik lainnya:

Bikin cerita serumu dan dapatkan berbagai reward menarik! Let’s join Z Creators dengan klik di sini.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Makna dan Kegunaan 7 Sakramen dalam Gereja Katolik

Selasa, 26 Maret 2024 | 08:15 WIB

4 Peran Kerjasama Pendidikan oleh Negara ASEAN

Kamis, 21 Maret 2024 | 18:15 WIB
X