Aksi Berani Seorang Bocah Masuk ke Selokan Demi Selamatkan Anak Kucing yang Hanyut

- Selasa, 17 November 2020 | 16:50 WIB
Seorang bocah menyelamatkan kucing. (Facebook/Malaysia Animal Association)
Seorang bocah menyelamatkan kucing. (Facebook/Malaysia Animal Association)

Seorang bocah di Malaysia mendadak viral karena aksinya menyelamatkan anak kucing yang hanyut di dalam selokan. Dia bahkan tak takut masuk ke dalam selokan tersebut meski gelap.

Kisah heroik anak kucing menyelamatkan kucing ini dibagikan oleh akun Facebook Malaysia Animal Association. Diceritakan komunitas pecinta hewan tersebut, bocah laki-laki itu rela masuk ke dalam selokan meski berisiko.

"Tindakan anak kecil yang rela memasuki musim hujan yang dalam untuk menyelamatkan nyawa anak kucing sangat mengagumkan. Ini menggambarkan tingkat kesadaran dan kemanusiaan yang tinggi terhadap hewan sejak kecil," tulis Malaysia Animal Association.

Padahal, aksi tersebut membayakan keselamatannya. Mesk demikian, tindakan bocah itu benar-benar patut dicontoh karena hatinya dan niatnya adalah membantu anak kucing malang tersebut. Atas aksi beraninya, bocah tersebut akan diberikan hadiah sebagai apresiasi.

"Kami mengucapkan banyak terima kasih kepada anak pemberani ini. Kami dengan senang hati memberi anak kecil itu hadiah penghiburan," demikian pernyataan Malaysia Animal Association.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Makna dan Kegunaan 7 Sakramen dalam Gereja Katolik

Selasa, 26 Maret 2024 | 08:15 WIB

4 Peran Kerjasama Pendidikan oleh Negara ASEAN

Kamis, 21 Maret 2024 | 18:15 WIB
X