Selain Sehat, Ternyata Parkour Memiliki Manfaat Menarik Lainnya

- Minggu, 9 Februari 2020 | 10:18 WIB
Manfaat berlatih parkour (Instagram/@parkourjkt)
Manfaat berlatih parkour (Instagram/@parkourjkt)

Parkour sering disebut sebagai olahraga asal Perancis yang mengandalkan kelincahan, kecepatan, dan ketahanan tubuh.

Para atletnya harus bergerak dan berpindah tempat dengan berlari, melompat, dan memanjat. Mereka bergerak dengan cepat dan luwes melewati beberapa halang rintang yang ada di lingkungan.

Seperti yang semua orang tahu, semua aktivitas olah tubuh dapat membuat tubuh sehat. Namun banyak manfaat lain dari parkour yang perlu diketahui.

Berikut beberapa manfaat yang bisa diterapkan dalam kehidupan seperti yang diungkapkan Yunan Achmad, salah satu pengurus dan pelatih di Parkour Jakarta.

1. Disiplin

Meski parkour diidentikkan dengan olahraga ekstrem seperti skateboard atau BMX, namun sebenarnya parkour lebih dekat dengan martial art.

Hal inilah yang membuat praktisinya menjadi disiplin. Karena untuk melakukan atau menguasai gerakan, para atletnya harus melakukan repitisi. Terus menerus diulang sampai bisa. 

Bahkan sebelum melakukan gerakan-gerakan teknik parkour, mereka harus melakukan semua gerakan strenght dan conditioning. Dan itu juga dilakukan berulang-ulang. Hal itulah yang membentuk kedisipilan para praktisinya.

-
Salah satu praktisi parkour berhijab melakukan precision jump (Instagram/@parkourindonesiaofficial)

2. Peduli dengan lingkungan sekitar.

Meski terkesan berlatih menggunakan fasilitas umum, namun parkour tidak merusak lingkungan sekitar. Justru parkour harus peduli dengan lingkungan.

Prinsip parkour adalah beradaptasi dengan lingkungan. Mereka harus mengerti struktur medan dan rute yang harus dilalui.

Hal itulah yang membuat para atlet harus memahami lingkungan sekitar mereka. Nggak asal merusak atau mengotori lingkungan.

3. Meloloskan diri dalam keadaan darurat.

Parkour awalnya diciptakan untuk keadaan darurat saat terjadi bencana atau kebakaran. Sehingga para praktisinya dapat bergerak cepat untuk meloloskan diri dan mencari jalan keluar.

Halaman:

Editor: Zega

Tags

Terkini

3 Ayat Alkitab Tentang Masa Depan

Selasa, 16 April 2024 | 17:00 WIB

5 Contoh Hak Siswa di Sekolah yang Kamu Harus Tau!

Kamis, 11 April 2024 | 09:10 WIB
X