Keren Banget! Driver Ojol Ini Lolos SNBP, Videonya Sampai Dikomen Kampus Ternama

- Kamis, 30 Maret 2023 | 09:00 WIB
Driver ojol lulus SNBP. (TikTok/@arroyanpramm)
Driver ojol lulus SNBP. (TikTok/@arroyanpramm)

Lolos di kampus ternama yang sudah diimpikan sejak lama sebuah keberuntungan yang tidak ada nilainya, apalagi lolos lewat jalur SNBP (Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi).

Belakangan ini media sosial ramai memperlihatkan video beberapa netizen lolos SNBP. Beberapa ada yang melihat pengumuman bersama orang tuanya, ada yang bersama teman-temannya.

Baca juga: Momen Cowok Nangis Buru-buru ke Makam Ibu Curhat Lulus SNBP, Bikin Netizen Mewek

Tapi tidak dengan remaja pria bernama Dewo, dia membuka pengumuman SNBP sendirian setelah pulang kerja. Dalam videonya Dewo tampak masih mengenakan helm dan jaket ojol.

"Abis part time langsung buka pengumuman," tulis Dewo di video TikTok miliknya dilihat Indozone, Kamis (30/3/2023).

"Belum sempat buka jaket, hahaha," tambah pria yang bekerja sebagai driver ojol.

Sambil gemeteran, Dewo mulai membuka pengumuman SNBP dan hasilnya membuatnya tak sanggup menahan rasa bahagianya.

Dewo sampai lompat kegirangan dengan senyum lebarnya memperlihatkan ke kamera kalau dia dinyatakan lolos SNBP 2023 di Universitas Lampung jurusan Sosiologi.

Dalam caption videonya Dewo mengatakan dia bisa lolos SNBP tak luput dari doa sang ibu.

Baca juga: Berpihak kepada Siswa, Kemendikbudristek Beri Kesempatan Finalisasi PDSS pada SNBP

Video yang dibagikan Dewo ini tidak hanya mendapatkan selamat dari para warganet, tapi kampus ternama di Indonesia juga ikut berkomentar salah satunya kampus tempat dia dinyatakan lolos sebagai mahasiswa.

"Dewo Hebaat! Kerja kerasmu terbayar! Sehat sehat  dan semangat yaa studinya di Unila!" komentar Universitas Gadjah Mada.

"Niku keren #Sobu, semangat, segera urus daftar ulang ya, semangat sudah lulus di program studi pilihanmu," komentar Universitas Lampung.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Kemnaker Luncurkan Program K3 Nasional 2024-2029

Kamis, 25 April 2024 | 21:56 WIB

3 Ayat Alkitab Tentang Masa Depan

Selasa, 16 April 2024 | 17:00 WIB
X