Siapa yang Baru Tahu, Ternyata Begini Cara Rebus Telur jadi Makin Rapi dan 'Berisi'

- Senin, 28 September 2020 | 11:58 WIB
Cara merebus telur. (Tiktok/@stefanieputritj)
Cara merebus telur. (Tiktok/@stefanieputritj)

Sebuah video yang memperlihatkan cara merebus telur yang dinilai efektif viral di media sosial. Video itu menunjukkan bagaimana cara paling efektif merebus telur agar menghasilkan telur yang rapi dan 'berisi'.

Video yang diunggah oleh akun Tiktok bernama @stefanieputritj itu pun menjadi perbincangan warganet di media sosial.

"Tips merebus telur" ditulis pada caption video, seperti dilihat INDOZONE.

Awalnya si pengunggah memperlihatkan cara yang biasa dilakukan banyak orang. Biasanya cara tersebut akan menghasilkan telur yang tidak rapi. Sisa putih telur akan banyak tertinggal di rebusan air.

Selanjutnya, ia pun memberi tahu cara yang dinilai efektif untuk merebus telur. Hal yang pertama kali dilakukan adalah dengan memutar air rebusan.

Lalu, masukkan telur di tengah. Terlihat telur yang dihasilkan lebih rapi dan juga 'berisi'. Cara ini pun dinilai efektif karena bisa menghasilkan telur yang rapi tanpa banyak menyisakan putih telur di rebusan.

Video ini viral dan mendapat beragam komentar dari netizen. Banyak dari mereka yang juga baru mengetahui cara merebus telur tersebut.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Terkini

Kemnaker Luncurkan Program K3 Nasional 2024-2029

Kamis, 25 April 2024 | 21:56 WIB

3 Ayat Alkitab Tentang Masa Depan

Selasa, 16 April 2024 | 17:00 WIB
X