Berkat Kerja Keras, Polwan Cantik ini Diterima di 7 Universitas di Inggris

- Rabu, 28 Juli 2021 | 09:47 WIB
Polwan Cantik  Mesya Ananda yang diterima 7 universitas di Inggris (Instagram/mesyaananda)
Polwan Cantik Mesya Ananda yang diterima 7 universitas di Inggris (Instagram/mesyaananda)

 

Semangat menuntut ilmu digaungkan oleh polwan cantik bernama Mesya Ananda. Walau telah lulus Akpol, ia tetap berjuang untuk menimba ilmu di perguruan tinggi Inggris. Tak hanya mendapat beasiswa dalam negeri, ia juga diterima di 7 universitas sekaligus.

Melalui akun Instagramnya @mesyaananda, ia membagikan kisah perjuangannya saat hendak menggapai impian bersekolah di luar negeri dengan beasiswa.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Ananda (@mesyaananda)

"Mulai dari ikut dikjur Sekolah Bahasa POLRI dan alhamdulillah rank top 5 diberi kesempatan untuk tes IELTS dibiayai hingga mendapat overall score 7.5," tulis Mesya, dikutip Indozone, Selasa (27/7/2021).

Mesya disibukkan dengan persiapan berbagai dokumen hingga riset guna mendapat beasiswa.

"9 bulan diisi dengan research universitas dan membandingkan keunggulan program & universitas, membuat surat administrasi, minta surat rekomendasi, begadang buat essay personal statement, minta masukkan berbagai orang, bolak balik translate dokumen, rombak revisi essay lagi (berkali-kali)" tulisnya kembali.

Kesibukan tersebut dijalani Mesya sembari menjalankan tugas di Kepolisian RI. Tak mudah memang, namun ia tetap profesional dalam menjalankan keduanya. Berbagai kesulitan turut dihampiri, terlebih ketika kondisi pandemi yang membuatnya sempat pesimis.

"Sempat pesimis dengan kondisi pandemi ini. Pesimis itu dihibur dengan notifikasi email dari universitas yang mulai muncul satu per satu," lanjutnya.

"Pertama kali, University of Sheffield dan bertepatan waktu itu lagi pulang ke Jakarta karena papa dirawat. Adanya surat itu jadi kabar bahagia keluarga," katanya.

Setelah University of Sheffield memberinya kabar bahagia, bermunculan kembali notifikasi Ananda yang diterima di berbagai penjuru kampus di Inggris. Ia dinyatakan diterima di University College London, University of Glasgow, University of Leeds, University of Exeter, University of York, dan University of Lancaster.

Kabar tersebut tentu membuat Mesya terus terpacu dan senantiasa membagikan hal positif. Ia tak lupa mengajak orang-orang untuk selalu melakukan hal besar yang suatu saat akan menjadi besar pengaruhnya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Zega

Tags

Terkini

Makna dan Kegunaan 7 Sakramen dalam Gereja Katolik

Selasa, 26 Maret 2024 | 08:15 WIB

4 Peran Kerjasama Pendidikan oleh Negara ASEAN

Kamis, 21 Maret 2024 | 18:15 WIB
X