Aksi Penyelamatan Kepala Beruang yang Terjebak dalam Stoples Ini Bikin Lega

- Rabu, 1 Juli 2020 | 23:47 WIB
Seekor bayi beruang yang terjebak stoples. (photo/Facebook/Tricia Hurt)
Seekor bayi beruang yang terjebak stoples. (photo/Facebook/Tricia Hurt)

Sebuah video viral di media sosial yang memperlihatkan seekor bayi beruang kepalanya terjebak dalam stoples plastik. Dalam video itu, tampak keluarga yang sedang memancing di danau Marsh-Miller kemudian menyelamatkan beruang yang terjebak tersebut.

Aksi penyelamatan itu membuat netizen merasa lega. Dilansir dari People, Rabu (1/7/2020) keluarga asal Wisnocnsin itu awalnya berniat memancing di danau tersebut.

Namun, keluarga itu kemudian melihat ada hewan yang kebingungan lantaran sebuah stoples plastik terjebak di kepalanya. Video itu diunggah oleh akun Facebook bernama Tricia Hurt.

Awalnya ia mengira itu anjing. Setelah mendekati, mereka baru menyadari bahwa hewan itu adalah beruang. Tampak hewan malang itu berenang tak tentu arah. Tricia dan suaminya pun mengarahkan perahu untuk menyelamatkan hewan tersebut.

Setelah mencoba dua kali usaha untuk mencabut stoples itu, suami Tricia akhirnya berhasil melepas 'helm' plastik tersebut. Bayi beruang itu kemudian dengan leluasa berenang setelah kepalanya bebas dari benda asing. Beruang itu diketahui telah terjebak selama beberapa hari.

Video itu pun viral dan membuat netizen merasa lega atas nasib yang menimpa hewan malang tersebut. Sementara itu, warga setempat pun mengucapkan terima kasih kepada keluarga Tricia yang sudah menyelamatkan bayi beruang itu.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Terkini

Kemnaker Luncurkan Program K3 Nasional 2024-2029

Kamis, 25 April 2024 | 21:56 WIB

3 Ayat Alkitab Tentang Masa Depan

Selasa, 16 April 2024 | 17:00 WIB
X