Hadapi New Normal, Masyarakat Perlu Persiapkan Starter Pack Ini

- Jumat, 29 Mei 2020 | 19:40 WIB
Starter pack untuk hadapai new normal di pandemi corona. (Freepik).
Starter pack untuk hadapai new normal di pandemi corona. (Freepik).

Masyarakat Indonesia tengah bersiap diri untuk menjalani pola dan gaya hidup baru di era new normal. Meskipun masih dalam tahap wacana, pemerintah tengah serius mempersiapkan segala peraturan baru untuk hidup berdampingan dengan wabah virus corona.

Dalam jangka waktu dekat masyarakat akan kembali menjalani rutinitas seperti sediakala sebelum virus corona menyerang. Oleh sebab itu, demi menciptakan rasa aman, masyarakat perlu menyiapkan standar keamanan berupa starter pack.

Berikut daftar starter pack yang perlu digunakan saat menjalani aktivitas di era new normal.

1. Masker

-
Masker. (Freepik).

Makser dinyatakan sebagai salah satu alat pelindung diri yang paling mendasar. Bagi masyarakat disarankan untuk menggunakan masker kain non medis. Upaya ini dilakukan guna menjaga terkena percikan air liur ketika sedang berinteraksi dengan orang lain.

2. Hand Sanitizer

-
Hand Sanitizer. (Freepik).

Bawalah cairan antiseptik berupa hand sanitizer, gunakan sebelum dan sesudah kamu melakukan sesuatu. Namun, apabila ada kesempatan untuk mencuci tangan, disarankan untuk mencuci tangan daripada menggunakan hand sanitizer.

3. Topi Face Shield

-
Face shield. (Freepik).

Penggunaan topi face shield di era new normal cukup penting. Pasalnya topi ini mampu melindungi bagian wajah yang tidak terturupi seperti rambut, leher dan telinga.

Tak hanya sebagai alat pelindung, topi face shield juga cukup stylish saat dipadukan dengan berbagai macam paduan gaya busana.

4. Alat Makan

-
Alat makan pribadi. (freepik).

Pemerintah menyarankan agar masyarakat mulai membiasakan untuk membawa peralatan makan seperti sendok dan garpu sendiri. Bukan bermaksud berlebihan, namun tindakan pencegahan ini lebih baik ketimbang meratapi penyesalan. 

Jangan lupa, bawa tumbler untuk mengisi air minum. Tak hanya lebih aman, penggunaan tumbler juga bisa mengurangi dampak buruk pada bumi.

5. Helm

-
Helm. (Freepik).

Dari sekian banyak starter pack, kehadiran helm sebagai benda wajib jelang new normal cukup mendapat sorotan masyarakat. Mengingat kebiasaan baru masyarakat adalah naik ojek online. Supaya lebih aman dan terjaga, ada baiknya kamu bawa helm sendiri mulai sekarang. 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Terkini

3 Ayat Alkitab Tentang Masa Depan

Selasa, 16 April 2024 | 17:00 WIB

5 Contoh Hak Siswa di Sekolah yang Kamu Harus Tau!

Kamis, 11 April 2024 | 09:10 WIB
X