Cara Membantu Teman atau Orang Tersayang yang Mengidap Penyakit Mental (Depresi)

- Selasa, 18 Agustus 2020 | 10:34 WIB
Ilustrasi mendengarkan masalah orang yang depresi (Unsplash/Priscilla Du Preez)
Ilustrasi mendengarkan masalah orang yang depresi (Unsplash/Priscilla Du Preez)

Ada beberapa cara untuk membantu teman atau orang tersayang dengan penyakit mental atau depresi yang dapat kamu lakukan. 

Penyakit mental seperti stres hingga depresi sering muncul dalam berbagai bentuk, presentasi dan masing-masing dapat meninggalkan kesan permanen pada pasien dan orang terdekat mereka.

Hingga hari ini, depresi merupakan salah satu gangguan kesehatan mental yang sangat lumrah terjadi dan banyak menyerang kaum muda. Ya, depresi memang tidak mengenal usia.

Apalagi, gangguan kesehatan mental jarang sekali menunjukkan gejala atau tanda-tanda di awal. Diagnosa seseorang mengidap penyakit mental pun baru ketahuan setelah kondisi mulai cukup parah.

Cara Membantu Teman atau Orang Tersayang yang Depresi

Dalam situasi kondisi tertentu, kamu mungkin pernah menemukan teman atau orang tersayang dengan penyakit mental, salah satunya depresi. Melihat kondisi itu, pastilah ada keinginan kamu untuk membantunya.

Dirangkum Indozone, berikut ini cara sederhana untuk membantu teman atau orang tersayang dengan penyakit mental (depresi) yang bisa kamu lakukan:

1. Kenali Tanda atau Gejalanya

-
Ilustrasi membantu teman yang depresi (Unsplash/Priscilla Du Preez)

Cara pertama membantu orang terdekat yang mengidap penyakit mental atau depresi yaitu dengan mengenali tanda-tanda awalnya.

Kamu perlu sadari gejala penyakit mental yang terbuka dan terselubung, termasuk gejala seperti menarik diri dari masyarakat, mood swing (perubahan suasana hati) yang parah, dan penyalahgunaan alkohol atau obat-obatan.

Kalau kamu cukup mengenal bagaimana temanmu selama ini, perubahan-perubahan tersebut akan lebih mudah dipahami.

Tapi, jika kamu tidak bisa melihat tanda yang jelas tetapi punya firasat buruk, cobalah bicara langsung dengan mereka. Dari komunikasi itu, kamu akan lihat apakah temanmu tersebut memang mengidap penyakit mental atau tidak.

2. Jadilah Pendengar yang Baik

-
Ilustrasi mendengarkan orang yang depresi (Unsplash/Priscilla Du Preez)

Apabila orang terdekatmu memang sudah fix mengidap penyakit mental depresi, maka cara paling tepat untuk membantunya yakni dengan menjadi pendengar yang baik.

Ya, jadilah tempat paling aman dan nyaman untuknya berbagi perasaan serta masalah tanpa perlu memberi tekanan atau paksaan kepada dia.

Memang, membuka diri sebagai pendengar budiman bukan perkara mudah. Tapi, dari hal sederhana ini kamu bisa menjadi orang pertama sebagai tempat mereka berbagi masalah.

Dengan begitu, kamu sudah turut meringankan beban pikiran mereka. Perlahan tapi pasti, tekanan depresi yang mereka miliki pun akan berkurang.

Halaman:

Editor: Administrator

Terkini

Makna dan Kegunaan 7 Sakramen dalam Gereja Katolik

Selasa, 26 Maret 2024 | 08:15 WIB

4 Peran Kerjasama Pendidikan oleh Negara ASEAN

Kamis, 21 Maret 2024 | 18:15 WIB
X