Gokil! Masih SMP Jago Bikin Gaun dari Plastik, Karyanya Dipamerin dalam Event Ini

- Kamis, 18 Agustus 2022 | 13:35 WIB
Peserta karnaval pakai baju dari plastik sampah (Rudi Hartono/Z Creators)
Peserta karnaval pakai baju dari plastik sampah (Rudi Hartono/Z Creators)

Tampil cantik saat karnaval dengan busana mewah dan meriah itu sudah biasa. Namun apa jadinya kalau karnaval memakai pakaian unik yang terbuat dari sampah plastik? Hal inilah yang nampak dalam acara karnaval saat HUT Kemerdekaan RI ke-77, Rabu (17/8/2022) kemarin.

Peserta karnaval yang terdiri dari siswa SMP Negeri 1 Rappang, Kecamatan Panca Rijang, Sidenreng Rappang, Sulawesi Selatan, memakai baju limbah daur ulang.

-
Gaun spektakuler dari limbah daur ulang (Rudi Hartono/Z Creators)

Ada yang berkreasi dari kantong plastik sekali pakai, gelas dan botol air mineral bekas, hingga styrofoam bekas.

Namun siapa sangka, dengan kreativitas tinggi, sampah-sampah tersebut bisa menjelma jadi kostum cantik dan unik.

"Semuanya dari sampah plastik, ada kantong kresek bekas, ada juga gelas plastik bekas, kalau lama pembuatannya mungkin ada 3 hari, dibantu sama bapak dan ibu,” terang Maya, salah satu peserta karnaval.

-
Ratusan siswa ikut meriahkan karnaval (Rudi Hartono/Z Creators)

Menurut Maya karnaval menggunakan sampah daur ulang ini merupakan gagasan para siswa sendiri. Ada sekitar 30 pelajar yang sepakat membuat busana karnaval dari limbah kertas dan plastik, rencana mereka pun mendapat dukungan dari pihak sekolah.

"Sama guru dizjinkan dan kelompok kita itu disebut ‘Sampah Fashion Week’, mirip-mirip sama Citayam Fashion Week,” ujar Maya sambil tersenyum.

-
Karnaval tahunan di Sidenreng Rappang (Rudi Hartono/Z Creators)

Karnaval tahun ini enggak hanya diikuti oleh pelajar, namun juga ratusan warga desa. Seperti warga dari Desa Bulo yang semua pesertanya memakai pakaian sekolah dasar (SD) meski sudah berusia senja.

Semakin meriah, karena warga desa sekaligus menggelar ritual ‘Mappadendang’ di atas truk. Ritual sedekah bumi ini didominasi oleh kaum emak-emak dan para petani yang membawa hasil tani dari sawah dan kebun miliknya.

"Inikan setahun sekali yah, jadi seperti inilah bentuk rasa syukur kita di Hari Ulang Tahun Kemerdekaan, ikut merayakan dengan bergembira seperti ini,” ujar Barong, salah satu warga desa Bulo.

Ada banyak hadiah untuk sejumlah kategori yang disiapkan panitia acara. Mulai dari peserta terbanyak, peserta dengan busana tercantik hingga peserta dengan busana paling unik. Selain menyiapkan hadiah uang tunai puluhan juta Rupiah, sejumlah hadiah lain seperti sepeda, alat eletronik dan peralatan dapur juga disiapkan panitia. 

Artikel menarik lainnya:

Bikin cerita serumu dan dapatkan berbagai reward menarik! Let’s join Z Creators dengan klik di sini.

-
Z Creators

 

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

3 Ayat Alkitab Tentang Masa Depan

Selasa, 16 April 2024 | 17:00 WIB

5 Contoh Hak Siswa di Sekolah yang Kamu Harus Tau!

Kamis, 11 April 2024 | 09:10 WIB
X