Sederet Pemain Sepak Bola Indonesia yang Menjadi PNS, Siapa Saja Ya?

- Sabtu, 25 Februari 2023 | 09:35 WIB
Boaz Solossa. (instagram/@boazsolossa)
Boaz Solossa. (instagram/@boazsolossa)

Tak hanya beruntung menjadi pemain sepak bola di klub besar, ada beberapa atlet si kulit bundar ini yang berstatus sebagai Pegawai Negeri Sipil atau PNS.

Ya, terdapat pemain aktif yang menjadi PNS, ada juga yang sudah tak lagi berkarir sebagai pesepakbola.

Lantas siapa saja pemain sepak bola yang menjadi PNS?

1. Boaz Solossa

Boaz Solossa legend Persipura Jayapura ini adalah seorang PNS dan bekerja di Kantor Otonomi Daerah Provinsi Papua sejak lulus dari Universitas Cendrawasih di tahun 2013 lalu.

Boaz sempat memperkuat PSS Sleman pada Liga 1 musim 2022/2023, tapi kini namanya tak ada lagi di daftar skuad Super Elang Jawa--julukan PSS-di sisa liga.

2. Ricardo Salampessy

Ricardo Salampessy ternyata juga merupakan seorang Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang berkantor di Pemkot Jayapura. Ricardo bertugas di Dinas Pemuda dan Olahraga Pemkot Jayapura.

-
Ricardo Salampessy. (instagram/ricardosalmpessy)

Walau sudah berstatus sebagai PNS, Ricardo masih mengutamakan sepak bola dan Persipura saat berlaga di Liga. Sayang liga Persipura bermain di Liga 2, dan kini kompetisinya belum bergulir

Baca Juga: Babat Habis Mafia Bola, Kapolri Siap Kerahkan Satgas Awasi Pertandingan di Liga Indonesia

3. Zaenal Arif

Mantan pemain yang juga legend Persib Bandung yakni Zaenal Arif juga merupakan PNS di Dinas Pendapatan Daerah Kota Bandung. Ia menjadi seorang PNS usai tak aktif lagi bermain sepak bola bagi di klub maupun Timnas Indonesia.

4. Ilham Jaya Kusuma

Mantan striker Timnas Indonesia yang juga Top Skorer Piala Tiger 2004 Ilham Jaya Kusuma tercatat sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS) aktif di Dinas Cipta Karya Kabupaten Tangerang.

Adapun Ilham diangkat menjadi PNS usai mendapat apresiasi dari Pemkab Tangerang sewaktu menjadi pemain sepak bola.

Baca Juga: Disambut Baik oleh Bobotoh saat Kalahkan Persib, PSM: Terima Kasih Saudaraku!

5. Gendut Doni Christiawan

Gendut Doni Christiawan adalah seorang pemain sepak bola asal Indonesia. Ia berposisi sebagai penyerang tangguh bagi Timnas Indonesia di awal tahun 2000-an.

-
Gendut Doni. (instagram/gendutdony22)

Kini Gendut Doni merupakan seorang PNS di Kantor Dinas Perindustrian dan Perdagangan pasca tak lagi aktif sebagai pemain sepak bola.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Makna dan Kegunaan 7 Sakramen dalam Gereja Katolik

Selasa, 26 Maret 2024 | 08:15 WIB

4 Peran Kerjasama Pendidikan oleh Negara ASEAN

Kamis, 21 Maret 2024 | 18:15 WIB
X