Studi: Orang yang Pakai Masker Wajah Dinilai Lebih Menarik, Benarkah?

- Minggu, 16 Januari 2022 | 20:34 WIB
Ilustrasi pakai masker. (freepik)
Ilustrasi pakai masker. (freepik)

Sejak pandemi COVID-19 yang dimulai akhir 2019 lalu, masker jadi salah satu barang yang paling banyak dicari, menggunakan masker juga sudah biasa bagi banyak orang.

Tapi, pernahkah kamu berpikir bahwa masker membuat seseorang lebih menarik?

Dilansir World of Buzz, menurut peneliti di Cardiff University, Inggris, baik wanita maupun pria dinilai terlihat lebih menarik saat menggunakan masker yang menutupi wajah mereka.

Baca juga: Peneliti Meksiko Klaim Ciptakan Masker Wajah Penetral Covid-19

Penelitian yang dilakukan pada Februari 2021 meminta partisipan perempuan untuk menilai daya tarik gambar wajah laki-laki tanpa masker, memakai masker kain polos, masker wajah medis biru, dan memegang buku hitam polos.

Hasilnya, 43 peserta menganggap orang yang memakai masker medis paling menarik. Selain itu, orang yang memakai masker kain juga ternyata lebih menarik daripada mereka yang menutup wajahnya dengan buku.

Menurut Dr Lewis, seorang pembaca sekaligus pakar wajah, dia mengatakan bahwa pandemi telah mengubah psikologi banyak orang dalam cara memandang orang yang menggunakan masker.

"Ketika kita melihat seseorang memakai masker, kita tidak lagi berpikir bahwa orang itu memiliki penyakit," kata Dr Lewis.

Dr Lewis juga menambahkan bahwa orang yang memakai masker lebih menarik karena perhatian diarahkan langsung ke mata. Secara tidak sadar, otak kita mengisi celah bahwa orang yang pakai masker lebih manarik.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

3 Ayat Alkitab Tentang Masa Depan

Selasa, 16 April 2024 | 17:00 WIB
X