Jarang Minta Maaf, Benarkah Leo Memiliki Ego Tinggi?

- Rabu, 9 September 2020 | 16:30 WIB
Ilustrasi pasangan bertengkar. (freepik/rawpixel.com)
Ilustrasi pasangan bertengkar. (freepik/rawpixel.com)

Leo, dikenal pekerja keras, terbiasa dengan keadaan yang menyulitkannya hingga tak kenal menyerah kalau sudah menyangkut urusan keluarganya. Para Leo sudah akrab dengan hari-hari yang menantang. Mereka enggan berkompromi kalau sudah menyangkut tanggung jawab.

Mereka akan hadir tepat waktu jika memiliki janji dengan seseorang. Mereka juga akan berbicara apa adanya ketika dimintai pendapat oleh orang lain. Saat mereka mengerjakan sesuatu, pantang untuk mundur di tengah jalan.

Mereka akan tetap menyelesaikannya meskipun itu sulit. Beberapa hal di atas merupakan sebagian kecil dari kebiasaan Leo yang terkadang membuat orang lain kagum. Akan tetapi, dibalik itu semua, ada satu hal yang jarang dilakukan oleh para Leo. Apa itu?

Ya, Leo jarang mengucapkan kata maaf ketika mereka berbuat salah. Bagi mereka, maaf hanya akan membuat mereka terlihat lemah. Ego yang tinggi juga menjadikan Leo cukup angkuh jika menyangkut kesalahan pribadinya.

Untuk mengatasi hal tersebut, Leo biasanya menunggu hingga suasana mencair dan berharap orang lain melupakan masalah tersebut seiring berjalannya waktu. Dengan begitu, mereka tak perlu mengucapkan kata maaf. Namun ada kalanya mereka bisa meminta maaf atas kesalahan yang diperbuat.

Itu akan terjadi jika mereka memiliki ikatan batin yang kuat dengan orang tersebut. Sebab, Leo enggan menyakiti hati seseorang yang amat dekat dengannya itu. Jadi, jika kamu sedang bermasalah dengan Leo namun kamu bukan orang terdekatnya, sebaiknya kamu mengubur dalam-dalam keinginanmu untuk melihatnya meminta maaf padamu.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Terkini

Makna dan Kegunaan 7 Sakramen dalam Gereja Katolik

Selasa, 26 Maret 2024 | 08:15 WIB

4 Peran Kerjasama Pendidikan oleh Negara ASEAN

Kamis, 21 Maret 2024 | 18:15 WIB
X