Bocah Ini Terpaksa Belajar di Bawah Meja Jualan Ibunya Selama Sekolah Ditutup

- Kamis, 14 Mei 2020 | 15:13 WIB
Seorang anak di Hubei belajar di meja jualan ibunya. (Mothership.sg)
Seorang anak di Hubei belajar di meja jualan ibunya. (Mothership.sg)

Pandemi Corona (COVID-19) telah membuat aktivitas belajar mengajar terganggu. Beberapa sekolah dan kampus pun menerapkan sistem belajar secara daring agar anak didiknya bisa tetap mendapat ilmu.

Ada banyak rintangan yang harus dihadapi orangtua saat anak belajar online. Seperti yang dialami oleh ibu asal Hubei, Tiongkok ini. Dia terpaksa membawa anaknya, Ke En Ya ke tempat ia berjualan karena tidak ada yang menjaga sang anak.

-
Seorang anak belajar di bawah meja jualan ibunya. (Mothership.sg)

Dilansir dari Mothership, selama sekolah ditutup, Ke En Ya selalu ikut ibunya dan belajar di bawah meja tempat sang ibu menggelar lapak. Di bawah meja tersebut disediakan meja, buku dan laptop agar Ke En Ya bisa belajar.

Karena sempit, tak jarang kepala Ke En Ya terbentur. Kondisi ini mungkin memang tidak nyaman, tapi tidak ada pilihan lagi.

Dia mulai belajar di bawah meja jualan ibunya sejak 3 April 2020 setelah lockdown di Hubei dicabut. Kegiatan belajar di Hubei masih dilakukan secara daring karena sekolah-sekolah belum dibuka, meski lockdown telah dicabut.

Sang ibu juga sesekali akan mengajari anaknya belajar jika sedang tidak ada pelanggan. Kisah ibu dan anak ini pun menjadi perbincangan netizen. Banyak yang terharu melihat perjuangan mereka.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Zega

Terkini

Makna dan Kegunaan 7 Sakramen dalam Gereja Katolik

Selasa, 26 Maret 2024 | 08:15 WIB

4 Peran Kerjasama Pendidikan oleh Negara ASEAN

Kamis, 21 Maret 2024 | 18:15 WIB
X