Viral Momen Manis Ayah Khawatir saat Putrinya Nangis, Netizen Ngiri

- Minggu, 26 Februari 2023 | 12:00 WIB
Tangkapan layar video ayah khawatir saat putrinya menangis. ( TikTok/vitta456)
Tangkapan layar video ayah khawatir saat putrinya menangis. ( TikTok/vitta456)

Seorang ayah tampak sangat khawatir saat mendapati anak perempuannya menangis. Pria itu sampai bolak-balik bertanya apa hal yang menyebabkan sang putri bersedih.

Momen manis itu pun terekam dan dibagikan anaknya dalam unggahan di akun TikTok @vitta456 yang sontak membuat netizen ngiri.

Dilihat dalam videonya, mulanya tampak sang ayah tak sengaja melirik ke dalam kamar anaknya. Ia kaget karena mendapati anak perempuannya sedang menangis sesegukan.

“Tiba-tiba lewat depan kamar, terus liat aku lagi nangis dan langsung nyamperin dengan muka khawatirnya,” bunyi narasi video yang dilihat Indozone, Minggu (26/2/2023).

Terlihat pria paruh baya tersebut langsung bertanya apa yang membuat putrinya bersedih. Ia bertanya dengan suara yang sangat khawatir.

“Kenapa neng?” tanyanya dengan lembut.

Baca juga: Haru! Pria Ini Nangis Sesenggukan saat Akan Menikahkan Putrinya: Bukti Ayah Cinta Pertama

Sang anak pun menjawab seadanya. Ia mengaku sedang capek padahal bersedih lataran baru saja dimarahi ibunya. 

“Gak papa cuma cape aja,” kata anaknya. 

“Cape kenapa emang ha? Kenapa neng,” tanya sang ayah makin khawatir. 

-
Tangkapan layar video ayah khawatir saat putrinya menangis. ( TikTok/vitta456)

“Gak papah ama, vitta cuma kasian sama diri vitta (padahal abis di omelin sama mamah),” sambung narasinya.

Terdengar pada momen itu, sang ayah sampai bolak balik bertanya. Pria itu benar-benar khawatir akan kondisi anaknya.

Keterangan unggahan pun lantas menyebut kalau tak ada cinta laki-laki yang lebih tulus dan besar daripada cinta ayah kepada anak perempuannya. 

“In fact in this world there is no man who really loves me other than my father,” ungkap si pengunggah.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Ada dari Sumatra, Ini 3 Smart City di Indonesia

Minggu, 28 April 2024 | 11:35 WIB

Kemnaker Luncurkan Program K3 Nasional 2024-2029

Kamis, 25 April 2024 | 21:56 WIB
X