14 Kado Berkesan dan Istimewa Untuk Hari Ibu

- Rabu, 4 Desember 2019 | 11:26 WIB
Ilustrasi/regaloservicenotes.com
Ilustrasi/regaloservicenotes.com

Setiap menjelang akhir tahun, ada satu tanggal penting untuk dirayakan yaitu Hari Ibu pada 22 Desember 2019.

Di momen ini, kita sebagai anak pasti ingin menunjukkan kasih sayang dan rasa cinta kepada sosok yang telah melahirkan kita ke dunia.

Salah satunya dengan memberikan kado istimewa untuk menyenangkan hati sang ibu.

Kado Sederhana dan Berkesan Untuk Ibu

Mungkin, sampai sekarang kamu masih belum menemukan ide hadiah terindah apa yang cocok diberikan untuk ibu tercinta.

Untuk itu, Indozone akan berbagi inspirasi seputar kado unik dan spesial yang bisa kamu berikan di hari Ibu nanti.

Apa saja ya?

1. Makanan Kesukaan Ibu

-
photo/sassymamasg.com

Kado untuk Hari Ibu pertama yang bisa kamu berikan adalah masakan kesukaan ibu. Eits, tapi ini masakan buatan kamu sendiri ya.

Pasti, ibumu akan sangat terharu. Atau kalau kamu merasa kurang jago memasak, bisa kok mengajak ibu masak bareng.

Selain mempererat hubungan dalam keluarga, kamu bisa sembari belajar langsung mengolah makanan istimewa dengan resep khusus dari ibu.

2. Sandal atau Sepatu Kulit

-
Instagram/@daffa_onlinesop

Kado untuk hari ibu yang bisa diberikan salah satunya sandal atau sepatu kulit. Pilihkan desain kesukaan ibu dengan ukuran yang pas.

Kamu juga bisa memilih di toko-toko online saat ini. Atau dapat memesan desain custom dan handmade secara langsung dari pengrajin kulit.

3. Peralatan Dapur/Memasak

-
photo/kitchen-outfitters.com

Kebanyakan ibu pasti punya hobi memasak dan bereksperimen dengan beragam resep-resep masakan di berbagai linimasa.

Namun, terkadang keinginan itu tidak bisa direalisasikan ibu karena terkendala alat memasaknya.

Nah, peralatan dapur/memasak bisa menjadi ide kado untuk hari ibu yang bisa kamu berikan loh.

Halaman:

Editor: Administrator

Terkini

3 Ayat Alkitab Tentang Masa Depan

Selasa, 16 April 2024 | 17:00 WIB

5 Contoh Hak Siswa di Sekolah yang Kamu Harus Tau!

Kamis, 11 April 2024 | 09:10 WIB
X