Keterbatasan Biaya, Warga Kampung Muka Ancol Pilih Mudik Naik Gerobak Motor Roda Tiga

- Rabu, 19 April 2023 | 13:57 WIB
Warga memilih mudik menggunakan gerobak motor dari Kampung Muka Ancol, Pademangan, Jakarta Utara menuju Pemalang, Jawa Tengah, Selasa (18/4/2023) malam. (ANTARA)
Warga memilih mudik menggunakan gerobak motor dari Kampung Muka Ancol, Pademangan, Jakarta Utara menuju Pemalang, Jawa Tengah, Selasa (18/4/2023) malam. (ANTARA)

Bukan naik bus atau kereta api, beberapa warga dari Kampung Muka Ancol, Jakarta justru mudik ke Pemalang, Jawa Tengah naik gerobak motor roda tiga pada Selasa (18/4/2023) malam.

Ini sudah keberangkatan yang kedua kalinya selama menjelang Lebaran. Menurut salah satu warga, mudik dengan gerobak motor roda tiga lebih menghemat biaya.

"Ini mudik pakai gerobak motor, soalnya kalau pakai mobil (travel atau bus) tahu sendiri, minimal habis Rp300 ribu, itu baru satu orang," ujar salah satu warga bernama Wagino, dikutip dari Antara.

Biaya transportasi umum yang mahal jadi alasan utama Wagino dan tetangganya memilih gerobak motor untuk mudik.

Baca juga: Tips Ampuh Biar Mudik Lebaran 2023 Kamu Aman dari Serangan Siber

Wali Kota Jakarta Utara Ali Maulana Hakim sendiri sudah mengimbau warga untuk mudik menggunakan transportasi umum yang disediakan pemerintah secara gratis.

Namun, Wagino dan warga lainnya lebih tertarik mudik dengan menggunakan gerobak motor karena lebih santai. Selain itu, dengan gerobak motor bisa berangkat kapan saja.

Habiskan Bensin 20 Liter

Perjalanan dari Jakarta Utara menuju Pemalang sendiri menghabiskan bensin 20 liter. Uang bensin tersebut dibayar secara patungan.

Satu gerobak motor bisa muat 5 orang sudah sama supir. Meski demikian, mudik tetap nyaman dan berjalan lancar.

"Kalau kayak gini bensin 20 liter bisa patungan. Ini gerobak motor muatnya sih enam orang, cuman ini bawa empat, lima sama sopir," kata Wagino.

Baca juga: Kapolda Metro Beri Jaminan Keamanan Pemudik, Jangan Takut Barang Hilang!

Untuk lama perjalanannya, Wagino menghabiskan waktu 9 jam dari Jakarta ke Pemalang melalui jalur pantai utara sejauh kurang lebih 300 kilometer.

Mereka bisa berhenti kapan saja kalau kelelahan. Kemudian juga bisa bergantian agar perjalanan tetap aman.

"Kendalanya capek, ya gantian kalo yang lain bisa bawa, kalo nggak bisa ya istirahat dulu," tambahnya.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Ada dari Sumatra, Ini 3 Smart City di Indonesia

Minggu, 28 April 2024 | 11:35 WIB

Kemnaker Luncurkan Program K3 Nasional 2024-2029

Kamis, 25 April 2024 | 21:56 WIB
X