Cerita Istri Lihat Suami Meninggal Kecelakaan Sepulang Beli Motor Idaman Ini Bikin Sedih

- Selasa, 14 Juli 2020 | 20:45 WIB
Kisah seorang wanita yang suaminya meninggal akibat kecelakaan. (Photo/Facebook/Dalila Zolkofli)
Kisah seorang wanita yang suaminya meninggal akibat kecelakaan. (Photo/Facebook/Dalila Zolkofli)

Kisah pilu dialami oleh seorang wanita asal Kuantan, Malaysia yang bernama Dalila Zolkifli. Ia menyaksikan sendiri kematian suaminya akibat kecelakaan setelah mencoba sepeda motor baru impian sang suami.

Dalila tak menyangka suaminya akan menghembuskan nafas terakhir, sesaat berbahagia mengendarai motor baru yang sudah didambakan. Bahkan dari cerita Dalila, sang suami sempat memasang foto motor itu sebagai wallpaper.

"Dia pernah berkata, 'kalau abang dapat motor ini, hidup abang sudah komplit. Semua cukup, rumaih selesai, istri yang baik dan cantik, tambah motor baru buat bekerja. Abang tidak perlu apa-apa lagi setelah ini'," tulis Dalila.

Sang suami pun berhasil mengumpulkan uang dan bisa membeli motor idamannya. Dalila pun ikut mengantar sang suami membeli motor Yamaha RI5 pada 10 Juli lalu. Nahasnya, dalam perjalanan sang suami justru kecelakaan.

"Aku mengikutinya dari dekat. Aku risau. Tidak tahu kenapa merasa risau padahal ini bukan kali pertama dia mengendarai motor. Tapi entahlah. Aku merekamnya dari belakang, pelan banget dia bawa motornya," tulisnya.

Tak lama kemudian, Dalila melihat jalanan mulai ramai dan ia tiba-tiba ia melihat sosok suaminya telah tergeletak di jalanan bersama darah yang keluar dari sang suaminya.

"Kurang dari dua menit kemudian, aku melihat orang mengangkat motor, 'Allahu ini mirip motor dia (suami), mintak-mintak orang lain'," tulis Dalila.

Ia pun mengaku sangat terkejut melihat suaminya mengalami kecelakaan. Setelah menjalani perawatan, sang suami akhirnya dinyatakan meninggal dunia di rumah sakit.

"Sesingkat ini saja jodoh kami. Semoga kembali berjodoh di surga. Mungkin ada kehidupan yang lebih baik di sana, dengan anak-anak yang tak sempat kita miliki di dunia ini. Mungkin," curhat Dalila.

Curhatan Dalila pun viral di media sosial dan membuat sejumlah warganet ikut prihatin akan hal yang menimpa Dalila.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Terkini

Makna dan Kegunaan 7 Sakramen dalam Gereja Katolik

Selasa, 26 Maret 2024 | 08:15 WIB

4 Peran Kerjasama Pendidikan oleh Negara ASEAN

Kamis, 21 Maret 2024 | 18:15 WIB
X