Deretan Idol KPop yang Pernah Dibully Saat Sekolah

- Senin, 20 Januari 2020 | 17:34 WIB
Deretan KPop Idol yang pernah dibully saat masih sekolah (Kiri: Instagram/@somsomi0309, Kanan: Instagram/@kangdaniel_k1)
Deretan KPop Idol yang pernah dibully saat masih sekolah (Kiri: Instagram/@somsomi0309, Kanan: Instagram/@kangdaniel_k1)

Kasus bunuh diri seorang siswi salah satu SMPN di daerah Jakarta Timur kembali mengangkat isu perundungan di lingkungan sekolah. Meski pihak sekolah membantah terjadinya perundungan, namun orang tua korban menyakini kebenaran isu tersebut.

Kasus perundungan di sekolah sebenarnya terjadi di mana-mana. Termasuk di Korea Selatan. 

Para idol KPop pun tak luput mendapat perlakuan tak menyenangkan saat masih duduk di sekolah. Mereka menerima berbagai perlakuan perundungan yang rata-rata karena masalah fisik.

Berikut ini ada beberapa contoh idol KPop yang kerap dibully saat masih sekolah.

1. Somi

-
Somi (Instagram/@somsomi0309)

Memiliki wajah blasteran Kanada dan Korea ternyata tidak cukup membahagiakan bagi Somi, mantan member I.O.I yang kini bersolo karir. Pasalnya, ia sering diejek oleh teman sekolahnya karena memiliki wajah yang kurang oriental bagi teman-teman di sekolahnya.

Hal itu ia ungkapkan saat diwawancara dalam program Sixteen, sebuah program milik JYP Entertainment, cikal bakal terbentuknya Twice. Meski empat menangis, kini Somi berhasil menghadapi semua rundungan tersebut dan menjadi idol yang sukses.

2. Kang Daniel

-
Kang Daniel (Instagram/@kangdaniel_k1)

Sebagai mantan member Wanna One yang mendapat posisi tertinggi di ajang Produce 1010 Season 2 ternyata tak membuat dirinya bebas dari perundungan. Saat masih duduk di sekolah dasar, Kang Daniel kerap dibully karena dianggap memiliki wajah yang buruk.

3. Holland 

-
Holland (Instagram/@holland.kpop)

Penyanyi bernama asli Go Tae-seob dikenal sebagai idol KPop yang mengakui dirinya adalah gay. Saat sekolah, ia berulangkali mengalami perundungan karena masalah orientasinya tersebut saat di SMP. 

Rahasia yang harusnya dijaga justru dibongkar temannya sendiri. Ia menjadi bulan-bulanan dan disiksa saat di sekolah. Holland hampir saja bunuh diri saat itu sampai akhirnya ia mendapat dukungan dari sahabat sejatinya.

4. Asol

-
Asol (Youtube/Super Sound Bug)

Rapper perempuan asal Korea ini pernah dibully saat SMP sampai akhirnya ia dikeluarkan dari sekolah. Ia mengaku ia berulangkali dibully dan seragamnya berulangkali dicuri.

Orang tuanya pun datang ke sekolah untuk meminta pertanggung jawaban. Alih-alih didengarkan, pihak sekolah malah menuduh Asol yang sebenarnya bermasalah sehingga akhirnya ia terpaksa dikeluarkan dari sekolah. 

5. Yoo In Na

-
Yoo In Na (Youtube/MBCEntertainment)

Dikenal sebagai aktris, musisi, dan DJ dari Korea Selatan. Ia kerap dibully saat sekolah lantaran ia difavoritkan oleh beberapa gurunya di sekolah. Karena waktu ia sebagai seorang trainee, para guru membiarkan dirinya memanjangkan rambut.

Saat itu di Korea Selatan anak sekolah harus potong rambut. Karena merasa diistimewakan seperti itu, beberapa temannya merasa iri dan mulai mengerjainya. Seperti menukar bangkunya dengan bangku rusak saat ia tak ada di kelas. 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Makna dan Kegunaan 7 Sakramen dalam Gereja Katolik

Selasa, 26 Maret 2024 | 08:15 WIB

4 Peran Kerjasama Pendidikan oleh Negara ASEAN

Kamis, 21 Maret 2024 | 18:15 WIB
X