Momen Haru 4 Pria Tunanetra Berbaris untuk Salat di Masjid, Dibantu Jemaah Menyeberang

- Senin, 5 April 2021 | 15:39 WIB
4 pria tunanetra dibantu untuk salat di masjid (Tiktok/opetta)
4 pria tunanetra dibantu untuk salat di masjid (Tiktok/opetta)

Viral di media sosial aksi seorang pria baik hati yang membantu menuntun empat orang pria tunanetra yang hendak melakukan Salat Jumat.

Dalam perjalanan menuju masjid, empat pria tunanetra itu dituntun oleh seorang jemaah untuk menyeberangi jalan. Dalam video yang diunggah akun Tiktok opetta tersebut, tampak empat orang tunanetra berbaris dan berpegangan tangan menuju masjid.

Mereka dipimpin oleh seorang pria yang berjalan menggunakan tongkat, sementara tiga pria lainnya mengikuti dengan memegangi pundak orang di depan.

Melihat empat pria tersebut, seorang jemaah berinisiatif menghampiri dan membantu menuntun mereka menyeberangi jalan.

“Terima kasih orang-orang baik,” tulis akun Tiktok opetta.

Empat pria tunanetra tersebut memang sudah sering pergi ke masjid untuk salat, terlebih Salat Jumat. Biasanya, memang selalu ada jemaah masjid yang membantu menuntun mereka.

“Mereka selalu jalan beriring-iringan seperti ini, saling melengkapi satu sama lain tiap kali ke masjid. Terima kasih orang-orang baik yang selalu membantu mereka untuk sampai ke masjid,” tambahnya.

Video ini pun viral dan mendapatkan beragam komentar bernada haru dari netizen. Mereka salut dengan semangat 4 pria tunanetra itu untuk tetap salat dan juga memuji jemaah yang menyeberangkan.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Zega

Tags

Terkini

3 Ayat Alkitab Tentang Masa Depan

Selasa, 16 April 2024 | 17:00 WIB

5 Contoh Hak Siswa di Sekolah yang Kamu Harus Tau!

Kamis, 11 April 2024 | 09:10 WIB
X