Pengantin di Filipina Jadikan 4 Kg Bawang Merah sebagai Buket Pernikahan, Alasannya Mulia

- Kamis, 2 Februari 2023 | 13:00 WIB
Pernikahan April Lyka Biorrey-Nobis menggunakan buket bawang merah (RR Photography)
Pernikahan April Lyka Biorrey-Nobis menggunakan buket bawang merah (RR Photography)

Belum lama ini, sebuah pesta pernikahan pasangan di Filipina sukses mencuri perhatian publik. Pernikahan April Lyka Biorrey-Nobis itu viral lantaran menggunakan buket yang tak biasa.

Alih-alih membawa bunga favoritnya, April justru menjadikan 4 kg bawang merah sebagai buket di hari pernikahan. Pengantin itu tampak cantik sekaligus unik dengan buket bawang merah yang digenggam selama resepsi.

Dikutip dari Iloilo Metropolitan Times, ide menjadikan bawang merah sebagai buket muncul karena April sadar bunga akan layu dan akhirnya akan dibuang. Sementara dia ingin, pernikahannya berkesan dan bermanfaat bagi orang lain. 

Karena itulah dia membuat buket dari bawang merah yang bisa dikonsumsi setelah pesta pernikahan. Apalagi saat ini, harga bawang merah di Filipina sedang meroket. 

Harganya menyentuh 600 Peso (Rp164 ribuan) per kilogram. Nilai itu melebihi harga daging sapi yang dibanderol 480 Peso (Rp 132 ribu) per kilogram.

"Awalnya kami akan tetap menggunakan tradisi bunga asli. Namun ketika saya sedang browsing di media sosial, saya melihat buket bawang dengan sentuhan bunga.”

Baca juga: Siapa Sangka, Dulu Buket Bunga yang Dibawa Pengantin Bertujuan untuk Samarkan Bau Badan 

“Saya berkonsultasi dengan pasangan saya jika kami dapat menggunakan bawang sebagai pengganti bunga, karena setelah pernikahan bunga akan layu dan hanya akan dibuang begitu saja. Jadi mengapa bukan bawang saja? Ini praktis karena masih bisa digunakan setelah pernikahan," ungkap April Lyka Biorrey-Nobis.

Buket untuk Tamu Undangan

-
Pernikahan April Lyka Biorrey-Nobis menggunakan buket bawang merah (RR Photography)

Pengantin ini kemudian memesan satu karung bawang merah yang dibeli secara online dari pemasok di La Union. Ia menghabiskan 8.000 Peso (Rp 2,1 juta) untuk sekarung bawang merah yang datang empat hari sebelum pernikahannya.

April pun terlihat cantik saat menyusuri venue pernikahan dengan buket bawang merah yang beratnya sekitar 11 pounds (4,9 kilogram) pada 21 Januari 2023. Tak hanya sang pengantin, tapi para pengiringnya juga membawa buket bawang merah tersebut.

Baca juga: Momen Pengantin Pria Nangis Sejadi-jadinya Usai Ijab Kabul, Terharu Nikahi Gadis Impian

Setelah resepsi, bawang merah itu diberikan kepada para tamu sebagai suvenir.

"Saya juga memberikan buketku kepada kerabat kami untuk digunakan sehari-hari," ungkapnya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

3 Ayat Alkitab Tentang Masa Depan

Selasa, 16 April 2024 | 17:00 WIB

5 Contoh Hak Siswa di Sekolah yang Kamu Harus Tau!

Kamis, 11 April 2024 | 09:10 WIB
X