Ini Alasan Orang Lain selalu Terlihat Lebih Baik dari Diri Sendiri

- Selasa, 17 November 2020 | 21:21 WIB
Ilustrasi selalu merasa orang lain lebih baik dari diri sendiri. (Freepik)
Ilustrasi selalu merasa orang lain lebih baik dari diri sendiri. (Freepik)

Ada pepatah lama yang mengatakan kalau rumput tetangga jauh lebih hijau dari milik kita sendiri. Saat ini, pepatah tersebut sering dialami oleh anak muda masa kini. Kita seringkali melihat kehidupan orang lain jauh lebih baik dari kehidupan kita.

Sehingga, tak jarang hal ini membuat kita menjadi tidak bersyukur dengan apa yang sudah kita miliki. Lalu sebenarnya, apa yang membuat orang lain selalu terlihat lebih baik dari diri sendiri? Ini adalah beberapa hal yang mungkin bisa jadi penyebabnya.

1. Belum tahu kekurangan orang lain

Kita bisa menilai orang lain jauh lebih baik daripada diri sendiri karena kita belum mengenalnya dengan baik.

-
Ilustrasi wanita sedang berpikir. (freepik)

Setiap orang pasti punya kelebihan dan kekurangannya masing-masing, termasuk kamu dan orang-orang di sekitarmu. Kamu bisa menilai dirimu tak lebih baik karena kamu sudah tahu apa saja kekuranganmu.

2. Orang lain bisa menutupi masalah hidupnya

Kamu mungkin menilai temanmu memiliki kehidupan yang menyenangkan karena ia selalu terlihat ceria. Padahal, dibalik semua itu, mungkin ia sebenarnya punya masalah besar yang tidak bisa ia ceritakan pada orang lain.

-
Ilustrasi orang yang penasaran dengan kehidupan orang lain. (Freepik)

Untuk menutupi masalahnya, ia lebih memilih untuk tersenyum dan tertawa daripada harus terlihat murung di depan orang banyak.

Baca Juga: Menkominfo: Infrastruktur Jaringan 4G akan Dibangung di 12.548 Desa dan Kelurahan

3. Kamu tak punya kepercayaan diri yang cukup

Jika kamu kurang percaya diri, kamu akan terus membandingkan kehidupanmu dengan orang lain, terutama orang-orang yang terlihat lebih beruntung. Orang-orang percaya diri akan menggunakan pencapaian orang lain sebagai motivasi diri agar bisa lebih baik.

-
Ilustrasi simbol untuk orang yang tidak punya kepercayaan diri. (freepik)

Sedangkan orang-orang dengan kepercayaan diri rendah akan merasa minder. Bahkan, tak jarang sifat iri dan dengki akan muncul. Sehingga, saat melihat pencapaian orang lain kamu malah mencibir dan meremehkannya untuk menutupi kekuranganmu.

4. Pesimis dengan hidup

Orang lain selalu terlihat baik karena kamu sudah merasa pesimis dengan kehidupan yang kamu miliki. Kamu selalu merasa pesimis  dan putus asa untuk bisa mendapatkan kehidupan yang lebih baik.

Halaman:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Terkini

3 Ayat Alkitab Tentang Masa Depan

Selasa, 16 April 2024 | 17:00 WIB

5 Contoh Hak Siswa di Sekolah yang Kamu Harus Tau!

Kamis, 11 April 2024 | 09:10 WIB
X