Viral Wanita Hamil Tak Diberi Tempat Duduk di Kereta, Banyak Orang Muda Duduk di Dekatnya

- Rabu, 25 Mei 2022 | 11:10 WIB
Wanita hamil yang tak dikasi tempat duduk di dalam kereta api. (Instagram/@fakta.indo)
Wanita hamil yang tak dikasi tempat duduk di dalam kereta api. (Instagram/@fakta.indo)

Dalam penggunaan transportasi umum, orang lanjut usia, wanita hamil dan anak-anak menjadi prioritas untuk mendapatkan tempat duduk. Seperti di kereta api dengan kursi yang terbatas, aturan ini sangat ditekankan kepada seluruh penumpang.

Namun, berbeda dengan pemandangan kali ini dimana terdapat video yang merekam sikap penumpang kereta api yang membiarkan wanita hamil berdiri lantaran tak mendapatkan tempat duduk di dalam kereta.

Baca Juga: Cek Fakta Wanita Hamil dan Bayinya Tewas di Ukraina, Pinggulnya Remuk Usai Diserang Bom

Diunggah di akun Instagram @fakta.indo, wanita hamil tersebut tidak diberi tempat duduk di dalam kereta tersebut. Padahal di dalam kereta terdapat simbol anjuran prioritas, namun penumpang kereta seolah mengacuhkan anjuran tersebut.

"Seorang wanita hamil tidak diberi tempat duduk di kereta api. Kursi prioritas tampak diduduki oleh penumpang lain," tulis ketersangn dalam video tersebut.

Terlihat di sekelilingnya, ternyata kereta tersebut tidaklah begitu padat. Namun, penumpang yang lain seolah acuh dan menghiraukan simbol anjuran prioritas yang telah dipasang oleh pihak Kereta Api.

Melihat video tersebut, netizen seakan kalut terbakar api lantaran orang-orang yang ada di kereta tersebut tampak tidak menerapkan prioritas kereta api.

Selain itu, netizen sangat menyayangkan adab para penumpang yang tidak mendahulukan wanita hamil tersebut untuk duduk dan membiarkannya berdiri bersandarkan tiang.

"Pada pura2 gatau ya," kata akun @_d_ryo.

"Pentingnya belajar Adab daripada ilmu..." kata akun @chandra_anggoro.

"Biasanya ada tempat duduk yg khusus buat ibu hamil dan Lansia , apa jangan2 orang asal duduk?" kata akun @iamlukmanstwn.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

5 Contoh Hak Siswa di Sekolah yang Kamu Harus Tau!

Kamis, 11 April 2024 | 09:10 WIB
X